Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Sayuran yang Bisa Menurunkan Gula Darah Tinggi secara Alami, Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
wikimedia.org/https://www.flickr.com/photos/calliope
Sayuran yang secara alami bisa menurunkan gula darah tinggi.
|
Editor: Irawan Sapto Adhi

KOMPAS.com - Gula darah tinggi adalah salah satu penyebab utama diabetes, yakni kondisi tubuh ketika memiliki kadar glukosa yang melebihi batas normal.

Jika tak segera ditangani, kondisi itu bisa menyebabkan komplikasi serius yang memengaruhi berbagai organ tubuh, mulai dari mata, ginjal, saraf, hingga jantung.

Pola makan sehat dengan makan sayuran dapat membantu mengontrol kadar insulin yang lebih baik, yang selanjutnya membantu menurunkan kadar gula darah.

Dikutip dari Times of India (1/5/2024), sayuran hijau mengandung serat, vitamin, dan mineral yang tinggi, sehingga menjadi pilihan yang sehat bagi penderita diabetes.

Kandungan serat yang tinggi pada sayuran memperlambat penyerapan gula ke dalam aliran darah, sehingga menghindari kenaikan glukosa darah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain itu, sayuran juga rendah kalori dan karbohidrat, serta tinggi nutrisi yang membantu dalam manajemen berat badan.

Lantas, apa saja sayuran alami yang bisa menurunkan gula darah tinggi?

Baca juga: 5 Buah yang Bisa Menurunkan Gula Darah Tinggi, Apa Saja?


 

Sayuran alami yang bisa menurunkan gula darah tinggi

Berikut sayuran yang secara alami dapat membantu menurunkan gula darah tinggi:

1. Pare

Pare adalah salah satu sayuran yang dikenal dengan rasa pahit, namun memiliki banyak manfaat.

Pare kaya akan serat yang dapat membantu mengelola kadar gula secara alami, dilansir dari Times of India (14/10/2025).

Selain itu, pare juga mengandung senyawa yang dapat meningkatkan pemanfaatan glukosa dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Mengonsumsi pare secara teratur dapat membantu menurunkan kadar gula darah.

2. Okra

Okra merupakan sayuran yang mengandung sejumlah mineral, vitamin, dan antioksidan.

Okra mengandung serat tinggi dan mengandung senyawa yang dapat memperlambat penyerapan gula dalam saluran pencernaan.

Hal ini dapat membantu menstabilkan kadar gula darah dan mengurangi lonjakan gula secara tiba-tiba.

Baca juga: 8 Gejala Diabetes yang Dirasakan Saat Bangun Tidur, Apa Saja?

3. Brokoli

Brokoli adalah sayuran rendah kalori dan berserat tinggi yang bisa membantu dalam mengelola gula darah tinggi.

Sayuran hijau ini juga merupakan sumber vitamin, mineral, dan antioksidan baik yang dapat membantu meningkatkan kesehatan serta metabolisme tubuh secara keseluruhan.

Selain itu, brokoli memiliki sifat antiinflamasi tinggi, yang bermanfaat bagi mereka yang ingin mengelola kadar gula darah secara alami.

4. Bayam

Bayam kaya akan zat besi, mineral, antioksidan dan serat, yang membantu meningkatkan sensitivitas insulin.

Bayam juga merupakan sumber serat yang baik. Serat ini dapat membantu mengontrol gula darah dan mencegah terjadinya lonjakan glukosa darah.

5. Kale

Sayuran kale adalah sayuran berdaun keriting dan berwarna hijau pekat. Sayuran ini kaya akan nutrisi, rendah kalori, dan tinggi serat.

Selain itu, kale juga kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat membantu mengontrol gula darah dengan lebih baik.

Baca juga: Jarang Diketahui, Ini Gejala Diabetes yang Dirasakan Saat Berhubungan Badan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: the times of india, Health Line
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi