KOMPAS.com - Pengguna Instagram bisa mengetahui siapa pengikut yang melakukan unfollow lewat ChatGPT.
Unfollow adalah istilah untuk orang yang berhenti mengikuti akun Instagram kita. Akibatnya, jumlah pengikut akun kita menjadi berkurang.
Sayangnya, Instagram belum menyediakan fitur yang bisa memungkinkan pengguna melihat siapa akun yang melakukan unfollow.
Namun, seorang warganet di X (Twitter) baru-baru ini membagikan cara mengetahui unfollower Instagram tanpa perlu mengecek akun pengikut satu per satu.
"Ngecek siapa saja yang unfollow gw di ig: 1. manual cek satu2 X, 2. apk pihak ketiga X, 3. chatgpt V," tulis pengunggah lewat akun @tanyarlfes, Kamis (20/3/2025).
Lantas, bagaimana cara mengetahui pengikut yang unfollow di Instagram.
Baca juga: DeepSeek atau ChatGPT, Mana Chatbot AI yang Lebih Unggul?
Cara cek pengikut yang unfollow di IG
Untuk mengecek siapa yang berhenti mengikuti akun Instagram, pengguna harus mengunduh data pengikut terlebih dahulu.
Berikut caranya:
- Buka aplikasi Instagram
- Masuk ke halaman profil
- Klik "Pengaturan dan aktivitas" yang digambarkan dengan ikon garis tiga di pojok kanan atas
- Selanjutnya, pilih "Pusat Akun"
- Gulir ke bawah dan cari opsi "informasi dan Izin Anda"
- Klik "Unduh Informasi Anda"
- Berikutnya, klik "Mengunduh atau Mentransfer Informasi"
- Pilih untuk membagikan beberapa informasi Anda
- Gulir ke bawah dan centang opsi "pengikut dan mengikuti", lalu klik "berikutnya"
- Selanjutnya pilih menu "Unduh data ke perangkat"
- Pilih rentang tanggal data pengikut yang ingin diunduh
- Masukkan email yang aktif
- Terakhir, klik "Buat file".
Setelah file berisi data pengikut terunduh ke perangkat, langkah berikutnya adalah:
- Buka ChatGPT
- Kirimkan file data pengikut ke chatbot
- Ketik "cek siapa yang unfollow Instagram saya"
- Sistem akan menampilkan beberapa akun yang sudah tidak mengikuti Anda di Instagram.
Baca juga: Cara Pakai ChatGPT di WhatsApp yang Bisa Menjadi Asisten Virtual
Cara cek pengikut yang unfollow di aplikasi
Sayangnya, terkadang informasi unfollower Instagram yang diberikan ChatGPT tidak akurat.
Karena itu, Anda bisa mencoba cara lain untuk melihat pengikut yang melakukan unfollow lewat aplikasi InstaFollow.
Aplikasi ini bisa diunduh di Play Store bagi Android atau App Store bagi pengguna iOS.
Dilansir dari Kompas.com (2/3/2024), berikut tutorialnya:
- Buka aplikasi InstaFollow
- Login dengan akun Instagram
- Aplikasi secara otomatis akan melakukan pemindaian pengikut
- Setelah tertampil beberapa menu, klik "Unfollowers"
- Nantinya akan ada daftar followers yang berhenti mengikuti akun.
Baca juga: 10 Akun Instagram dengan Follower Terbanyak di Dunia
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.