Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Turkiye

Baca di App
Lihat Foto
canva.com
Ilustrasi gempa bumi.
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Gempa berkekuatan M 6,2 mengguncang Istanbul, Turkiye pada Rabu (23/5/2025).

Menurut Survei Geologi Amerika Serikat, gempa tersebut termasuk gempa dangkal karena memiliki kedalaman hanya 10 kilometer.

Sementara, pusat gempa dilaporkan berada sekitar 40 kilometer barat daya Istanbul di Laut Marmara.

Dikutip dari AP News, Rabu, sempat terjadi gempa susulan beberapa kali, termasuk gempa berkekuatan M 5,3. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Badan penanggulangan bencana dan tanggap darurat mengimbau warga untuk menjauh dari bangunan.

Baca juga: Kucing Berlarian Panik Sebelum Gempa Bogor, Hewan Bisa Mendeteksi Bencana?

Gempa tersebut terasa di wilayah sekitar. Banyak orang berlarian keluar rumah karena panik.

Pemerintah Kota Metropolitan Istanbul mengatakan, tidak ada kasus serius dalam gempa tersebut.

Hingga kini, belum ada laporan langsung mengenai kerusakan atau korban luka.

Pihak berwenang masih bergerak dan meminta masyarakat untuk tidak mendekati bangunan yang mungkin rusak.

Baca juga: Bisa Sebabkan Gempa, Berikut Daftar Sesar Aktif di Pulau Jawa

Dikutip dari BBC, Rabu, salah seorang warga bernama Selin Tuter yang sedang bekerja di gedung perkantoran merasakan tanah seperti runtuh, sehingga membuatnya kehilangan keseimbangan.

Dia kemudian mendengar gemuruh dari dalam tanah, seolah-olah ada sesuatu yang menghantam dari bawah.

"Ketika itu terjadi, banyak orang panik. Banyak orang mulai berlarian," ungkapnya.

Menurutnya, banyak orang di Istanbul waspada terhadap gempa, menyusul guncangan besar yang menewaskan 55.000 orang di Turki dan Suriah pada tahun 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi