KOMPAS.com - Kanker merupakan salah satu penyakit mematikan di dunia.
Meski banyak faktor yang memengaruhi risiko seseorang terkena kanker, pola makan memainkan peran yang tidak kalah penting dalam pencegahan.
Semakin banyak penelitian menunjukkan, apa yang kita konsumsi sehari-hari bisa membantu tubuh melawan sel-sel abnormal penyebab kanker.
Lalu, jenis makanan apa saja yang dapat mengurangi risiko kanker?
Baca juga: Lingkar Pinggang VS BMI, Mana yang Lebih Akurat Deteksi Kanker?
Makanan yang membantu mengurangi risiko kanker
Dilansir dari Times of India, (20/4/2025) berikut ini makanan yang berpotensi mengurangi risiko penyakit kanker:
1. Bawang putihMinyak alami dan senyawa sulfur dalam bawang putih telah dikaitkan sebagai penghambat proses berbahaya tertentu dalam tubuh.
Senyawa ini juga dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.
2. Ikan BerlemakSalmon, sarden, dan makarel adalah ikan berminyak yang kaya akan lemak sehat, terutama omega-3.
Lemak ini membantu mengurangi peradangan yang dapat menurunkan risiko penyakit seperti kanker.
Omega-3 juga dapat memberikan perlindungan khusus terhadap kanker payudara, sehingga sangat baik untuk kesehatan wanita.
Ikan-ikan ini juga merupakan sumber protein yang lezat, cocok untuk diet sehat.
Baca juga: 17 Kondisi Ini Ternyata Bisa Jadi Tanda Kanker, Apa Saja?
3. Minyak zaitunMengganti lemak berat dengan minyak zaitun juga menjadi salah satu langkah kecil yang dapat berdampak secara signifikan seiring berjalannya waktu.
Minyak bertekstur lembut dan berwarna keemasan ini memiliki sifat antiradang dan antioksidan yang sangat dibutuhkan tubuh.
Minyak ini juga mendukung kesehatan jantung dan dapat membantu menurunkan risiko penyakit kronis.
4. Buah araBuah ara atau buah tin mungkin berukuran kecil, tetapi sangat bermanfaat bagi kesehatan.
Diperkaya antioksidan dan vitamin C dalam jumlah yang banyak, buah tin dapat membantu memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas dan mendukung kekebalan tubuh.
Buah tin dapat membantu melindungi dan memperbaiki sel yang rusak.
Baca juga: 7 Makanan Sehari-hari yang Ampuh Mencegah Kanker, Berikut Rinciannya
5. Bit merahBit merah kaya akan antioksidan dan senyawa yang membantu menjaga sel-sel tubuh tetap sehat, serta melawan radikal bebas.
Buah berwarna ungu ini juga membantu mengurangi peradangan, meningkatkan aliran darah, dan mendukung detoksifikasi.
Bit juga dikenal dapat membantu meningkatkan kadar hemoglobin, serta mendukung aliran oksigen yang lebih baik ke seluruh tubuh.
6. Buah beriDilansir dari MD Anderson Cancer Center, (08/2016), buah beri merupakan sumber vitamin C. Kebanyakan buah ini juga mengandung antioksidan.
Penelitian menunjukkan, antioksidan dapat melindungi tubuh dari kerusakan sel yang dapat menyebabkan kanker kulit, kanker kandung kemih, paru-paru, payudara, dan esofagus.
7. AnggurBuah anggur juga menjadi sumber antioksidan resveratrol yang kaya.
Penelitian menunjukkan, resveratrol berpotensi menghentikan perkembangan kanker pada payudara, hati, lambung, dan sistem limfatik.
Kulit anggur menjadi bagian yang paling banyak mengandung resveratrol. Sementara, kandungan resveratrol lebih tinggi terdapat pada jenis anggur berwarna merah dan ungu daripada anggur hijau.
Baca juga: Jarang Disadari, Berikut 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Memicu Kanker
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.