Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cha Eunwoo Tulis Surat Permintaan Maaf atas Insiden Itaewon

Baca di App
Lihat Foto
Allkpop
Personel boyband Astro, Cha Eunwoo.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Cha Eunwoo ASTRO mengunggah surat tulisan tangan berisi permintaan maaf atas tindakannya tidak mengikuti social distancing di Itaewon, 25 April 2020.

Surat itu ditujukan kepada penggemar, agensi, dan semua orang yang telah terluka karena tindakannya.

"Yang pertama, saya ingin meminta maaf kepada semua orang yang telah kecewa atas tindakan buruk saya," tulis Cha Eunwoo mengawali suratnya.

Baca juga: Jungkook, Cha Eunwoo, Mingyu, dan Jaehyun Telah Jalani Tes Covid-19

Dia menyadari banyak tenaga kesehatan dan masyarakat Korea yang masih bekerja keras mengatasi pandemi virus corona.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya merenungkan tindakan saya pergi ke restoran dan bar di Itaewon dengan teman-teman, tidak mengindahkan rekomendasi social distancing, meskipun saya berpartisipasi dalam 'Thanks To You Challenge,'" lanjut Eunwoo.

Penyanyi dan juga bintang drama Gangnam Beauty ini juga menyatakan penyesalannya karena sudah mengecewakan penggemar dan semua orang yang sudah mendukungnya.

Baca juga: Big Hit Sebut Jungkook BTS Menyesal Nongkrong di Itaewon Saat Social Distancing

"Saya juga meminta maaf kepada para member (ASTRO) saya, staf agensi dan banyak orang di sekitar saya," imbuhnya.

Cha Eunwoo berjanji akan bekerja keras menjadi orang yang berpikir dan bertindak lebih hati-hati.

"Sekali lagi, saya meminta maaf telah membuat khawatir banyak orang," kata Cha Eunwoo mengakhiri suratnya.

Baca juga: Jaehyun NCT Unggah Surat Permintaan Maaf Terkait Insiden Itaewon

Cha Eunwoo merupakan idol kedua yang terlibat dalam insiden Itaewon yang menulis surat permintaan maaf.

Sebelumnya, Jaehyun NCT sudah lebih dulu menulis surat permintaan maaf dan diunggah di akun media sosialnya.

Sebelumnya diberitakan Cha Eunwoo bersama Jaehyun NCT, Jungkook BTS, dan Mingyu SEVENTEEN pergi ke kawasan Itaewon, yang merupakan klaster baru penularan virus corona di Korea Selatan.

Baca juga: Jungkook, Cha Eunwoo, Jaehyun, dan Mingyu Nongkrong di Itaewon, Agensi Minta Maaf

Menurut Dispatch, mereka sempat makan di sebuah restoran kemudian nongkrong di dua bar di kawasan tersebut.

Agensi keempat artis, masing-masing Big Hit Entertainment (Jungkook), Pledis Entertainment (SEVENTEEN), SM Entertainment (NCT), dan Fantagio (ASTRO) pun meminta maaf atas tindakan artis-artis mereka.

Baca juga: Tak Patuhi Social Distancing, Jungkook, Cha Eunwoo, Jaehyun, dan Mingyu Nongkrong di Itaewon

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Koreaboo
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi