JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Swasti Sabdastantri atau biasa disapa Chua sudah mencoba berbagai merek bass selama bermusik.
Dari sekian banyak bass yang pernah dicoba, Chua akhirnya mantap dengan pilihan Musicman.
"Kalau dulu suka main Ibanez karena bass pertama kali tuh, banyak history-nya," kata bassist band KotaK ini, dikutip Kompas.com dari YouTube Catatan Si Buluk, Selasa (16/11/2021).
Setelah lama bermain dengan Ibanez, Chua juga sempat merasakan main dengan menggunakan bass dari Fender.
Baca juga: Chua Ungkap Awal Mula Bergabung dengan KotaK
Namun, ia merasa Fender kurang cocok karena tak bisa memenuhi kebutuhan dan menyeimbangkan suara gitar dari Cella, rekannya di grup band KotaK.
Music Man menjadi jawaban dari kebutuhan bermusik Chua bersama KotaK hingga saat ini.
"Tapi memang berdasarkan pengalaman di panggung, harus nge-klik juga sama sound-nya Cella. Pernah nyobain Fender segala macam, 'kok agak masih kurang'. Memang cocoknya di Musicman," paparnya.
Sampai saat ini, Chua KotaK sendiri mengaku telah memiliki 12 bass di rumahnya.
Menurut Chua, ada beberapa yang memang sengaja dibelinya demi memenuhi kebutuhan bermusik.
Namun, tak sedikit dari 12 bass tersebut yang dibeli Chua KotaK sebagai bentuk bantuan karena orang-orang di sekitarnya sedang membutuhkan uang.
Baca juga: Chua KotaK Terpikat Alat Musik Bas karena Lihat Permainan Teman Kakaknya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.