KOMPAS.com - Suga BTS lagi-lagi kejutkan penggemar dengan proyek individualnya.
Setelah dikonfirmasi jadi produser lagu "That That" milik PSY yang akan dirilis pada 29 April 2022, Suga juga akan berduet dengan PSY di lagu tersebut.
Bukan hanya itu, PSY telah mengumumkan pada Kamis (28/4/2022), bahwa Suga juga akan muncul dalam video musik "That That".
"That That prod.&ft.and Starring SUGA of BTS," tulis PSY dikutip Kompas.com dari Twittter @psy_oppa, Kamis.
Baca juga: 7 Musisi yang Pernah Diproduseri Suga BTS, Terbaru PSY
PSY tampak mengunggah fotonya bersama Suga di lokasi syuting video musik "That That". Keduanya kompak memakai kostum koboi.
Sementara itu, dalam video wawancara singkat yang diunggah PSY, Suga mengaku tak sangka akan ikut menari di lagu "That That".
"Sejujurnya, aku tidak begitu dekat dengan orang-orang yang pernah berkolaborasi denganku, karena aku bukan tipe orang seperti itu, bertemu dengan orang yang berkolaborasi secara personal," ucap Suga.
"Tapi dia ingin bertemu denganku secara personal. Saat produksi berjalan, kami sering bertemu. Aku tidak menyangka akan menari dengan PSY, aku kira aku hanya akan menulis lagu," tutur Suga.
Baca juga: Suga BTS Produseri Lagu Utama Album Baru PSY
Adapun PSY, pelantun lagu "Gangnam Style" itu mengaku menarik pelan-pelan Suga ke dalam proyek terbarunya di album PSY 9th.
"Pada awalnya, kami bertemu karena dia ingin memproduksi laguku. Lalu dia berakhir duet denganku, dan dia berakhir mempelajari koreografi, kemudian dia berakhir muncul di video musik," ucap PSY.
"Satu langkah demi satu langkah, dia terlibat lebih dalam dan lebih dalam lagi, Yoongi kami," tutur PSY sambil tertawa.
Sebagai infromasi, album baru PSY, PSY 9th, akan menyuguhkan 12 lagu dengan titel track "That That" yang diproduseri Suga BTS.
Baca juga: Suga BTS Donasi Rp 1,1 Miliar untuk Bantu Korban Kebakaran Hutan di Uljin
PSY bekerja dengan musisi Korea Selatan lain dalam album terbarunya seperti Jessi, Crush, Tablo, Hwasa, Heize, dan lainnya.
PSY menggaet aktris Bae Suzy sebagai model video klip salah satu lagunya bertajuk "Celeb".
Adapun Suga, ini bukan kali pertama rapper pemilik nama asli Min Yoon Gi itu memproduseri lagu penyanyi lain di luar BTS. Suga pernah memproduseri lagu IU, Suran, Halsey, hingga Heize.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.