JAKARTA, KOMPAS.com – Class Divide merupakan sebuah film dokumenter asal Amerika yang dapat disaksikan di HBO.
Karya dari Marc Levin ini mengisahkan tentang pembagian kelas dan gentrifikasi di lingkungan West Chelsea di New York City serta pengaruhnya terhadap perumahan umum.
Film Class Divide pertama kali rilis pada 2015 dalam ajang festival film di New York.
Baca juga: Sinopsis Rise, Kisah Tiga Imigran yang Sukses Menjadi Pemain NBA
Film ini akan berkisah tentang efek dari gentrifikasi di Chelsea setelah pembuatan taman High Line di lingkungan perumahan.
Sejak rehabilitasi sel kereta api lama High Line menjadi taman kota, pasar real estate di lingkungan tersebut sangat meningkat tajam.
Film dokumenter ini juga menggambarkan dampak dari perubahan yang terjadi dalam kehidupan penduduk dengan didirikannya sekolah swasta.
Baca juga: Sinopsis Through My Window, Cinta Dua Remaja yang Berawal dari Wi-Fi
Sekolah swasta tersebut didirikan tepat di seberang 10th Avenue dan 25-26th Street dari proyek perumahan Chelsea-Elliott yang menawarkan akomodasi untuk kelas bawah.
Dalam film ini, dilaporkan bahwa biaya kuliah di Avenues antara 40.000 sampai 50.000 dollar Amerika per tahun.
Sementara itu, pendapatan rata-rata di kompleks proyek perumahan adalah 21.000 dollar Amerika per tahun dengan tingkat pengangguran sekitar 58%.
Baca juga: Sinopsis Killer Shark, Sekelompok Teman yang Terdampar di Tengah Laut
Sang sutradara, Marc Levin, mengikuti sebuah keluarga dari sekolah Avenues dan dari perumahan Chelsea-Elliott yang akan berfokus pada anak dan dewasa muda.
Film Class Divide akan menunjukkan perbedaaan dalam situasi hidup, harapan, dan peluang di antara mereka.
Penasaran dengan kisah selengkapnya?
Jangan lewatkan kisahnya dalam film Class Divide yang dapat Anda saksikan di HBO.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.