JAKARTA, KOMPAS.com - Raisa mengungkap pesan khusus untuk Bondan, penonton yang diajaknya ke atas panggung dan menelepon mantan dalam konser Raisa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (25/2/2023).
Momen itu tersaji sebelum Raisa membawakan lagu "Mantan Terindah".
Bondan bercerita, Raisa mengajaknya untuk mengikhlaskan sang mantan.
Baca juga: Cerita Bondan, Penonton yang Diajak Raisa Telepon Mantan Saat Konser di GBK
"Kalau pesan ya, kata Kak Yaya 'mau dikatakan apalagi, kita enggak pernah satu'," kata Bondan saat dihubungi Kompas.com, Senin (27/2/2023).
Bondan menuturkan mantannya juga sudah bersama orang lain saat ini.
"Karena mantan gue juga udah sama orang lain sekarang. Jadi udah enggak bisa menyatu," lanjut Bondan.
Bondan sendiri ternyata anak dari sopir pribadi Raisa.
Ayah Bondan yang selama ini mengantarkan Hamish Daud dan Raisa kemana-mana dalam beberapa tahun terakhir.
Namun, Bondan menekankan, kejadian di atas panggung itu bukan terjadi karena dia anak sopir pribadi Raisa.
"Gimana ya, gue enggak mau lewat bokap gue. Gue enggak mau lewat privilese dia jadi jarak temu gue sama kak Yaya. Sejauh ini gue belum pernah ketemu. Bertemu sama suaminya aja, Hamish Daud," ungkap Bondan.
Bondan menambahkan, mantannya juga sudah menerima video saat dirinya dan Raisa menyanyikan "Mantan Terindah" di momen tersebut.
"Gue kirim sih ke dia. Gue cuma bilang, 'dapat salam dari Kak Raisa sama audiens di GBK'. Dia cuma bilang 'ih ngapain sih bang'," kata Bondan.
Sepanjang konsernya, Raisa membawakan berbagai lagu hits-nya seperti "Biarkanlah", "Pergilah", "Serba Salah", "Percayalah" (feat. Afgan), "Bertahan", "Tentang Dirimu", "Nyawa dan Harapan", "Terjebak Nostalgia", "Bahasa Kalbu", "Mantan Terindah", dan "Could It Be".
Konser Raisa yang dipromotori oleh JUNI Concert dan Northstar Entertainment ini semakin terlihat megah dengan suguhan 1.000 meter square LED (Light Emitting Diode) dengan format 4K.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.