JAKARTA, KOMPAS.com - Band Slank akan menjalankan tur konser Album Tujuh di tujuh kota mulai 10 Mei 2023.
Kaka, vokalis Slank menjelaskan alasan mereka menggelar konser ini.
Salah satunya sebagai bentuk rasa syukur.
Baca juga: Slank Bakal Gelar Tur 10 Kota, Selebrasi 25 Tahun Album Tujuh
"Satu, kita udah lama enggak tur yang ada tema khususnya. Kedua, album Tujuh itu 2023 ini usianya 25 tahun, jadi album ini kita rilis 1998," ucap Kaka dalam konferensi pers di kawasan Tomang, Jakarta Barat, Rabu (3/5/2023).
Kaka berujar, kebetulan ada promotor dan teman mereka yang mau mewujudkan tur mereka.
"Jadi ini bentuk bersyukur kita setelah pandemi lebih dari dua tahun, kita keluar kandang dengan tur yang temanya anniversary 25 tahun album Tujuh," ujar Kaka lagi.
Baca juga: Slank Akan Kolaborasi dengan JKT48 di Panggung Spekta 3 Dekade
Drummer Slank, Bimbim menambahkan, album Tujuh ini punya kenangan bagi mereka.
Tujuh adalah album pertama yang dibuat Slank dengan formasi personel yang bertahan sampai sekarang.
"Di tahun 1998 dalam seminggu album ini terjual 1 juta kopi. Jadi sebuah kenangan ya. Berarti kita sudah 25 tahun bersama," tutur Bimbim.
Baca juga: Deretan Band Indonesia yang Dibikin Film, Slank sampai Kantata Takwa
Slank menjanjikan membawakan 14 lagu dari album Tujuh.
Kota yang akan disinggahi Slank dalam tur konser Album Tujuh ini adalah Solo (10 Mei), Surabaya (13 Mei), Bali (17 Mei), Pekanbaru (26 Mei), Lampung (2 Juni), Bandung (9 Juni), dan Jakarta (23 Juni).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.