JAKARTA, KOMPAS.com - Dhena Devanka tak terima dengan sikap pihak mantan suaminya, aktor Jonathan Frizzy alias Ijonk, soal nafkah anak.
Menurut Dhena, pihak Ijonk tak perlu membeberkan besaran nafkah itu sampai ke ranah media sosial yang total mencapai Rp 40 juta.
Dhena mengatakan, Ijonk hanya memberikan nafkah sebesar Rp 12 juta setiap bulan.
Baca juga: Respons Dhena Devanka soal Kedekatan Jonathan Frizzy dengan Ririn Dwi Ariyanti
“Bukti transferan itu memang ada, nafkah dia (Ijonk berikan) sebulan hanya Rp 10 sampai Rp 12 juta. Karena dia sudah mengeluarkan bukti itu akhirnya aku speak up,” kata Dhena saat ditemui di Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (17/8/2023).
“Rp 10 sampai 12 juta itu hanya biaya nafkah, Rp 6 juta dan sisanya untuk les anak,” tambah Dhena.
Dhena pun meminta agar Ijonk tak mencampur uang nafkah anak dengan cicilan mobil.
Pasalnya, cicilan mobil itu merupakan tanggung jawab Ijonk sendiri.
Baca juga: Cerai dari Jonathan Frizzy, Dhena Devanka Kini Hati-hati Cari Pasangan
“Jadi untuk biaya cicilan mobil leasing itu jangan dia masukkan ke dalam biaya nafkah anak, benar enggak? Itu leasing tanggung jawabnya dia dengan pihak leasing,” tutur Dhena.
“Jangan digabungin pastilah jadilah Rp 40 juta,” ujar Dhena menambahkan.
Sebelumnya, pihak Ijonk melalui Benny Simanjuntak sempat mengunggah bukti transferan yang mencapai Rp 40 juta yang disebut sebagai nafkah untuk anak-anak.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.