Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ungkap Keinginan Melitha Sidabutar, Teman-teman Paduan Suara: Buat Kemuliaan Nama Tuhan

Baca di App
Lihat Foto
Melitha Sidabutar/Instagram
Penyanyi Melitha Sidabutar memenangi penghargaan AMI Awards 2023 pada kategori Karya Produksi Lagu Berlirik Spiritual Kristiani Terbaik.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepergian penyanyi Melitha Sidabutar menyisakan duka tersendiri untuk sahabat-sahabatnya. Termasuk, teman teman-pelayanannya di gereja.

Melitha dikenal tidak hanya sebagai penyanyi, ia juga diketahui aktif pelayanan di gereja sebagai tim paduan suara atau choir. Melitha juga kerap memberikan kesaksian hidupnya dari satu gereja ke gereja lainnya.

Teman paduan suara dari Melitha Sidabutar, Jeane, mengatakan bahwa keinginan Melitha hanya ingin memuliakan nama Tuhan.

Baca juga: Pesan Melitha Sidabutar Saat Ibunya Kehilangan Melisha Sidabutar

“Kalau ditanya apa sih achievement-nya dia yang pengin dia banget, yang dia pengin setahu aku salah satunya buat kemuliaan nama Tuhan. Semuanya buat Tuhan gitu. Yang dia tahu, biar Tuhan seneng, suka-sukanya Tuhan aja,” ujar Jeane di Rumah Duka Carolus, Salemba, Jakart Pusat, Senin (8/4/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena keinginannnya tersebut, maka Melitha kerap memberikan kesaksian lewat lagu-lagu rohani yang dirilisnya.

Sebagai informasi, Melitha merilis album barunya bertajuk Penolong Yang Setia Live at JCC pada tahun 2020.

Baca juga: Melitha Sidabutar di Mata Para Sahabat: Cheerful dan Tulus

“Mungkin kalau flashback dari Melisha meninggal, terus ada album dari Melitha, itu kesaksian Melitha. Jadi kalau dibilang powerfull, buat aku pribadi itu berdampak karena aku tahu gimana patah hatinya kita semua orang,” ucap Jeane.

“Termasuk teman-teman pelayanan dan keluarganya dan gimana dia overcome (mengatasi) dan the growth (bertumbuh), the griefnya (kesedihan) dia, terus sampai hari ini dia keluarin album itu, semuanya itu based on kesaksian dia. kalau dia enggak bisa cerita, dia tuangin semuanya lewat lagu,” lanjut Jeane.

Teman paduan suara Melitha lainnya, Naomi mengatakan, tak hanya dalam bentuk lagu, namun Melitha juga memberikan kesaksiannya dari gereja satu ke gereja lainnya.

Baca juga: 5 Fakta Meninggalnya Melitha Sidabutar karena Gagal Jantung

Ia juga kerap hadir ke podcast-podcast memberikan kesaksian hidupnya. Salah satu podcast yang dikunjunginya adalah podcast Daniel Mananta.

Sehingga hal itu lah yang membuat Naomi berkesimpulan bahwa Melitha hanya berkeinginan untuk memuji dan memuliakan nama Tuhan.

“Jadi setiap dia ke gereja untuk memberkati dan pujian penyembahan dan memang dia kan nyanyinya nyanyi rohani jadi memang penyembahan dan pemujian Tuhan,” tutur Jeane.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi