Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ulang Tahun ke-17, Fajar Sadboy Ingin Series Pay Later Makin Booming

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Fajar Sadboy di daerah Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - TikTokers Fajar Labatjo atau Fajar Sadboy baru saja merayakan ulang tahunnya pada 31 Mei 2024.

Fajar Sadboy memiliki harapan khusus pada ulang tahun ke-17 itu.

Fajar berharap series Pay Later yang sedang dia mainkan bisa meledak dan ditonton seluruh masyarakat Indonesia.

Baca juga: Sosok Fajar Sad Boy dan Quotes-nya yang Viral di Media Sosial

"Harapanku semoga Pay Later bisa lebih mem-booming lagi dari sebelumnya," kata Fajar di Content Show Parade Vision+, di Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/6/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dia mengatakan, series tersebut memiliki pesan moral yang berguna untuk generasi muda Indonesia.

"Semoga bisa diambil pelajaran bagi anak-anak muda yang udah punya KTP, misal aku nih sebentar lagi punya KTP, semoga jadi pelajaran bahwa enggak bagus foto sembarangan apalagi ada KTP, terus kamera depan (swafoto)," ucap Fajar.

Baca juga: Soal Kehadiran Fajar Sadboy di Televisi, KPI Sebut Deddy Corbuzier sebagai Masyarakat yang Perlu Diliterasi

Fajar mengatakan bahwa series tersebut sangat berkaitan erat dengan kehidupan banyak orang.

Dia berpesan agar semua orang berhati-hati sebelum memutuskan untuk melakukan pinjaman online (pijol) atau Pay Later hanya untuk gaya hidup.

"Hati-hati dengan, mau itu Pinjol, Paylater, mau itu apa, jangan sampai kalian terlilit utang karena gara-gara gaya kalian," ucap Fajar.

Baca juga: KPI Jawab Protes Deddy Corbuzier soal Kehadiran Fajar Sadboy di Televisi

"Nanti kalau kalian mengikuti gaya kalian, kalian bakal mati gaya dan ujungnya kalian bakal melilit utang," lanjut Fajar.

Fajar juga mengajak agar setiap orang tidak mudah menyerah dalam berproses.

"Tetap semangat, jangan pernah menyerah, jika menyerah ingatlah lebih awal mengapa Anda berani memulai," tutur Fajar.

Baca juga: KPI Jawab Protes Deddy Corbuzier soal Kehadiran Fajar Sadboy di Televisi

Tidak hanya Fajar, Pay Later juga dibintangi Amanda Manopo dan Dito Darmawan.

Pay Later sudah tayang di Vision+ tayang pada 29 Maret 2024.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi