JAKARTA, KOMPAS.com - Kisah cinta mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan diangkat menjadi film layar lebar berjudul Senyum Manies Love Story.
Perjalanan cinta serta kisah persahabatan yang dilalui Anies bakal disajikan lewat arahan sutradara Ronny Mepet.
"Kami ingin menunjukkan sisi lembut dari seorang pemimpin hebat, bercerita tentang perjalanan cinta dan persahabatannya yang membentuk karakter Anies Baswedan," ujar Ronny dalam keterangan tertulis, Jumat (5/7/2024).
Baca juga: Akui Sedang Sedih Saat Roasting Anies Baswedan, Kiky Saputri: Lagi Kehilangan Uang Rp 2,5 M
Tak hanya menawarkan kisah romansa Anies Baswedan, Senyum Manies Love Story juga membawa semangat kekeluargaan yang bisa diserap oleh penonton.
"Film ini tidak hanya tentang cinta, tetapi juga tentang bagaimana persahabatan dan nilai-nilai kekeluargaan menjadikan Anies Baswedan menjadi orang yang kuat," kata H. Beni Pensong, selaku Produser Eksekutif.
Aktor peran M Fahad dipercaya untuk menjadi sosok Anies Baswedan saat berusia 18 tahun.
Film Senyum Manies Love Story akan mengambil lokasi di Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dan sekitarnya.
Baca juga: Giring Jadi Sorotan Usai Anies Baswedan Undang Nidji Check Sound ke JIS
Cerita dimulai lewat pertemuan Anies dengan Fery Farhati dalam kegiatan orientasi mahasiswa baru.
Hubungan keduanya lalu berkembang melalui persahabatan yang kuat dan nilai-nilai kekeluargaan.
Senyum Manies Love Story rencananya akan tayang di bioskop tahun 2024.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.