KOMPAS.com- Idol dan pengusaha Kim Jae Joong terbuka ceritakan kisah hidupnya sebagai anak yang diadopsi oleh orangtuanya saat ini.
Dikenal sebagai salah satu idol terkaya dengan kekayaan bersih mencapai 90 juta dollar AS atau sekitar Rp 1,3 triliun, mantan anggota TVXQ ini pernah ditinggalkan oleh ibu kandungnya saat masih kecil.
"Saya diadopsi saat saya masih kecil," ujar Kim Jae Joong di YouTube Neighborhood Kangnami.
Sebelumnya, cerita Kim Jae Joong diadopsi ini pernah ramai dibicarakan saat ayah kandungnya tiba-tiba muncul dan mengajukan gugatan pada orangtua yang mengadopsi Kim Jae Joong setelah 20 tahun.
Baca juga: Harga dan Link Pembelian Tiket Konser Kim Jae Joong di Jakarta 2024
Gugatan itu untuk mengembalikan nama Kim Jae Joong dengan marga ayah kandungnya, "Han" dan nama asli Kim Jae Joong adalah Han Jae Joon.
Kebenaran tentang statusnya sebagai anak adopsi juga baru terungkap setelah dia debut dengan TVXQ pada tahun 2004.
Tapi akhirnya gugatan itu tak dimenangkan oleh ayah kandungnya, sehingga Jae Joong sejak saat itu sampai sekarang masih menggunakan nama ayah yang mengadopsinya.
Sementara itu, hubungan Jae Joong dengan ibu kandungnya bisa berjalan baik berkat peran ibu yang mengadopsinya.
Ibu kandung Jae Joong meninggalkan Jae Joong karena merasa tak mampu membesarkannya, saat itu orangtuanya sudah berpisah.
Jae Joong sendiri merasa sangat bersyukur memiliki orangtua adopsi dan delapan kakak perempuan yang menyayanginya.
Baca juga: Sempat Dijadwal Ulang, Tur Asia Kim Jae Joong Resmi Ditunda
"Saya memiliki 8 kakak perempuan, banyak di antaranya yang usianya berdekatan. Ketika saya memikirkan betapa sulitnya masa lalu orang tua saya, saya merasa saya harus selalu berbuat baik kepada mereka," kata Jae Joong.
Dia bahkan baru tahu, salah satu kakak perempuannya sengaja tak merayakan ulang tahun di tanggal yang sebenarnya agar Jae Joong tak menyadari bahwa dia anak adopsi.
"Perbedaan usia kami kurang dari satu tahun. Dia menyembunyikan fakta ini dan tidak pernah merayakan ulang tahunnya dengan benar karena akan mengungkap perbedaan usia," ujar Jae Joong.
"Aku baru tahu ketika aku berusia 20 tahunan," lanjutnya.
Bukan itu saja, selama masih menjadi trainee, Jae Joong juga tinggal di rumah kakak perempuannya yang lain.
"Saya masih merasa kasihan pada keponakan-keponakan saya. Saya tidak punya tempat tinggal, jadi dia mengizinkan saya tinggal di rumahnya," ujar Jae Joong pada kakak perempuannya.
"Sebagai seorang trainee, saya bekerja paruh waktu, dan saya harus menyeberangi Sungai Han dari tempat latihan untuk pulang karena saya tidak punya uang transportasi," sambungnya.
Bersyukur memiliki orangtua dan saudara yang memperlakukannya dengan baik, Jae Joong mengaku masih rutin memberikan uang saku untuk keponakan maupun orangtuanya.
"Ya, aku memberi orangtuaku 5 juta Won (Rp 57 juta) setiap kali aku bertemu mereka," kata Jae Joong.
Kim Jae Joong dikenal tak hanya sebagai idol tapi juga aktor, pengusaha, penulis lagu.
Setelah berpisah dari TVXQ, Jae Joong Bersama Park Yoo Chund an Kim Jun Su membentuk JYJ yang juga tak kalah sukses dengan TVXQ.
Penyanyi kelahiran tahun 1986 itu membintangi sejumlah judul drama seperti Dr. Jin, Triangle, Spy, Manhole dan terbaru Bad Memory Eraser.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.