JAKARTA, KOMPAS.com - Kemah Terlarang Kesurupan Massal adalah film horor yang diangkat dari kisah nyata.
Film Kemah Terlarang mengambil cerita dari perkemahan Pramuka di Yogyakarta pada 2016. Peristiwa itu menjadi perbincangan karena banyak siswa yang kesurupan.
Kemah Terlarang Kesurupan Massal disutradarai oleh Ginanti Rona dan dibintangi oleh Derby Romero, Landung Simatupang, Callista Arum, Fatih Unru, Nayla Purnama, Iqbal Sulaiman, Zenia Zein, dan Callista Mercy.
Baca juga: Film Kemah Terlarang Kesurupan Massal Tayang Besok, Ginanti Rona Tak Sabar Lihat Respons Penonton
Kemah Terlarang Kesurupan Massal mengisahkan tentang seorang siswi kelas 1 SMA Pandega bernama Rini (Callista Arum) yang mengikuti perkemahan.
Perkemahan itu diselenggarakan oleh Dewan Ambalan Pramuka sekolahnya.
Kemah itu digelar selama tiga hari di hutan Wana Alus dan diikuti sejumlah peserta dari sekolah 1 SMA.
Baca juga: Cerita Derby Romero Syuting Bareng Ular Besar di Film Kemah Terlarang Kesurupan Massal
Awalnya, acara tersebut dilarang oleh kuncen desa setempat bernama Mbah Sonto (Landung Simatupang).
Mbah Sonto pun akhirnya membolehkan acara itu tetap digelar setelah mengubur sesajen di salah satu area kemah untuk berjaga-jaga.
Mbah Sonto memberi syarat supaya tidak ada peserta yang mengusik sesajen itu, termasuk membongkarnya.
Baca juga: Derby Romero Perankan Karakter yang Kompleks di Film Kemah Terlarang Kesurupan Massal
Acara kemah itu awalnya berjalan mulus meski beberapa siswa tidak nyaman dengan area di sekitar perkemahan tersebu.
Para siswa melakukan beberapa kegiatan di perkemahan termasuk lomba-lomba dan ada pementasan drama.
Rini saat ikut berperan dalam pementasan drama yang mengangkat legenda bernama Roro Putri.
Rini memerankan sosok Roro Putri pengganti yang telah meninggal dunia ratusan tahun lalu.
Sayangnya, pementasan drama itu belum dimulai, para pelajar mengalami kejadian yang di luar nalar.
Beberapa siswa mulai berjatuhan keserupan. Kesurupan massal yang terjadi membuat situasi kacau.
Banyak orang yang terluka, sulit disembuhkan, bahkan ada pula yang nyawanya terancam.
Puncaknya saat pementasan drama.
Rini yang memerankan Roro yang tiba-tiba kesurupan arwah asli makhluk tersebut.
Arwah Roro Putri itu begitu kuat hingga tak hanya Rini, melainkan sebagian besar siswa juga ikut kerasukan.
Mbah Sonto yang bertugas menjaga ketenteraman Wana Alus akhirnya turun tangan mencoba mengatasi semua persoalan itu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.