Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Irvina Zainal Awalnya Tak Setuju Kimberly Ryder Menikah dengan Edward Akbar

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Natasha Ryder saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2024).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Ibunda Kimberly Ryder, Irvina Zainal, mengaku awalnya tak setuju dengan pernikahan putrinya dengan Edward Akbar.

Namun saat itu, Irvina hanya memgingingkan yang terbaik untuk Kimberly Ryder. Sehingga dia mau merelakan putrinya dengan Edward.

"Benar-benar enggak setuju gitu, tapi ya gimana ya, namanya anak pengin bahagia. Jangan sampai dibawa lari. Ya sudah setujuin aja, akhirnya begini," kata Irvina saat ditemui di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2024).

Baca juga: Natasha Ryder Kesal dan Kecewa Lihat Kimberly Ryder Jadi Korban Dugaan KDRT Edward Akbar

"Saya udah bilang dari awal kan, Edward tolong jaga anak saya baik-baik, jangan diapa-apakan," tambah Irvina.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kimberly langsung menimpali, pernyataan sang ibunda bahwa waktu itu yang didengar soal jangan berselingkuh. Hingga kata Kimberly, Edward selalu membanggakan tidak berselingkuh.

"Tapi yang didengar Edward saat itu adalah jangan pernah selingkuh, makanya dari situ, dia (Edward) sangat membanggakan dirinya, dia tidak pernah selingkuh," timpal Kimberly.

Baca juga: Kimberly Ryder Bongkar Fakta Baru di Sidang Cerainya, Pernah Disekap Edward Akbar

"Eh tahunya, setelah menikah, ada sesuatu kejelekan dari dia," ucap Irvina membalas.

Dalam kesempatan itu, Irvina sendiri menjadi saksi dalam sidang cerai Kimberly Ryder.

Saat ini sidang perceraian Kimberly Ryder dan Edward Akbar tengah berjalan. Yang mana eksepsi yang diajukan Edward ditolak oleh majelis hakim.

Baca juga: Rekam Setelah Ditalak, Kimberly Ryder Kena Tamparan Edward Akbar

Sebagai informasi, Kimberly menggugat cerai Edward Akbar pada 21 Juli 2024 di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat.

Selain menggugat cerai, Kimberly juga melaporkan Edward Akbar di Polres Jakarta Selatan atas dugaan penggelapan satu unit mobil.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi