Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Harry Styles: Saya Akan Selalu Merindukan Liam Payne, Sahabatku Tersayang

Baca di App
Lihat Foto
Instagram / @harrystyles
Harry Styles
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Personel One Direction, Harry Styles, mengungkapkan perasaannya atas meninggalnya Liam Payne, mantan rekan segrupnya.

Harry mengunggah foto Liam yang sedang duduk di atas panggung, bernyanyi di hadapan penonton yang memadati arena.

"Saya benar-benar berduka atas meninggalnya Liam. Kegembiraannya yang terbesar adalah membuat orang lain bahagia, dan merupakan suatu kehormatan bisa berada di sampingnya saat ia melakukannya," tulis Harry di Instagram, Kamis (17/10/2024).

Baca juga: Duka Zayn Malik Kehilangan Liam Payne: Perasaan Saya Sangat Hancur

Ia menyebut Liam hidup dengan lapang dada, sepenuh hati, dan memiliki energi hidup yang menular.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ia hangat, suportif, dan sangat penyayang. Tahun-tahun yang kami lalui bersama akan selalu menjadi tahun-tahun yang paling berharga dalam hidupku," tutur Harry.

Harry merindukan Liam selamanya.

"Saya akan selalu merindukannya, sahabatku tersayang. Hatiku hancur untuk Karen, Geoff, Nicola dan Ruth, putranya Bear, dan semua orang di seluruh dunia yang mengenal dan mencintainya, seperti aku," kata Harry.

Baca juga: Liam Payne Disebut Melompat dari Balkon Kamarnya Sebelum Meninggal

Liam Payne meninggal dunia di Buenos Aires, Argentina, pada 16 Oktober 2024 setelah jatuh dari lantai tiga Hotel CasaSur Palermo.

Meja di kamarnya berisi wadah sabun Dove, korek api, sisa-sisa lilin, aluminium foil, dan zat bubuk yang diyakini sebagai kokain.

Sebuah korek api dan tutup kaleng soda yang terbakar juga ditemukan di antara puing-puing, menggambarkan keputusasaan dan kekacauan yang dialami Liam.

Liam Payne disebut meninggal karena pendarahan internal dan eksternal, menurut otopsi awal yang dilihat oleh CNN.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Billboard
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi