JAKARTA, KOMPAS.com- Hari kedua boy group SEVENTEEN "Right Here in Jakarta" akan digelar pada Minggu (9/2/2025) hari ini di Jakarta Internasional Stadium (JIS).
Promotor Mecimapro pun telah membuat rundown untuk konser hari kedua SEVENTEEN lewat Instagram-nya.
Berikut jadwalnya:
* Pukul 11.00: scan tiket, pengecekan tas, dan pintu masuk dibuka untuk semua kategori
* Pukul 11.00: fanzone, booth merchandise, MCP member zone dibuka
Baca juga: Heran Lihat Penggemar di Jakarta Tak Kepanasan, DK SEVENTEEN: Luar Biasa
* Pukul 11.00 - 13.30: mulai check in untuk paket Pink souncheck (mohon tepat waktu, keterlambatan tidak diizinkan)
* Pukul 14.00 - 14.30: bersiap untuk sesi soundcheck
* Pukul 14.30: pintu untuk soundcheck dibuka
* Pukul 15.30: soundcheck dimulai
* Pukul 15.30: semua kategori bersiap di masing-masing jalur masuk
* Pukul 16.00: pintu area konser dibuka
Baca juga: Konser di Jakarta, Hoshi Seventeen: Kami Terhormat Bisa Mengadakan Konser di Stadion
* Pukul 18.30: pertunjukan dimulai
Promotor meminta pengunjung untuk datang lebih awal agar cukup waktu untuk melewati pemeriksaan tas dan mengantre untuk masuk area konser.
Promotor juga memberikan catatan bahwa penukaran tiket hanya akan berlangsung di Fun Atrium, Lotte Kuningan, Jakarta.
Jadi penukaran tidak dapat dilakukan di lokasi konser.
Sehingga pastikan sudah menukar tiket sebelum hadir di lokasi konser dan membawa tiket wristband Anda.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.