JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Baskara Putra, melalui proyek solonya yang bernama Hindia, baru-baru ini merilis mixtape bertajuk Doves, '25 on Black Canvasz.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah track "(kamis)", karena memperdengarkan rekaman suara Ibu Sumarsih.
Ibu Sumarsih dikenal sebagai aktivis HAM dan ibu dari Bernadus Realino Norma Irawan (Wawan), mahasiswa Universitas Atma Jaya yang tewas dalam Tragedi Semanggi I pada 1998.
Baca juga: Baskara Putra: Saya Percaya Semua Orang Bisa Nyanyi
Hingga kini, Ibu Sumarsih masih aktif memperjuangkan keadilan bagi korban pelanggaran HAM dan menjadi salah satu penggagas Aksi Kamisan.
Dalam salah satu unggahan di X (sebelumnya Twitter), Hindia mengunggah ulang momen saat ia mewawancarai Ibu Sumarsih.
Ia juga membagikan foto dirinya bersama sang aktivis.
Baca juga: Baskara Putra: Kita Semua Punya Andil terhadap Buruknya Keadaan Sekarang
“Proses perekaman cerita Ibu @sumarsih11 soal Mas Wawan & #AksiKamisan yang kemudian jadi trek ‘(kamis)’ di Doves, mixtape-nya @wordfangs,” tulis unggahan ulang Hindia dari akun @jolayjali, Selasa (25/2/2025).
“Sesederhana ini prosesnya, Baskara pakai hapenya aja. Respek untuk semua tim yang terlibat dalam pengungkapan kebenaran ini,” lanjut unggahan tersebut.
Dalam rekaman suara itu, Ibu Sumarsih menceritakan kehidupan sehari-hari bersama Wawan.
Baca juga: Cerita Pilu Baskara Putra soal Tukang Cukur Langganan Meninggal karena Covid-19
Ia juga mengenang apa yang dialami putranya serta berbagi kisah perjuangannya setelah kehilangan sang anak.
Track "(kamis)" berdurasi lebih dari empat menit yang kemudian dilanjutkan dengan lagu "anak itu belum pulang".
Mixtape Doves, '25 on Black Canvas sudah dapat didengarkan melalui platform musik digital.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.