JAKARTA, KOMPAS.com- Film horor berjudul Muslihat akan tayang serentak di bioskop Indonesia pada 17 April 2025.
Diproduksi oleh Indonesia MaknaKarya Pictures (IM Pictures), film ini menampilkan sejumlah aktor dan aktris ternama seperti Tata Janeeta, Fatih Unru, dan Edward Akbar, yang kembali berakting setelah tiga tahun vakum.
Sutradara Chairun Nissa mengaku sangat antusias dengan adanya film Muslihat ini.
“Film Muslihat merupakan kolaborasi luar biasa dan penuh dedikasi dari seluruh tim. Saya berharap film ini bisa menghadirkan pengalaman mendalam dan menggugah bagi setiap penonton,” ujar Chairun Nissa dalam press release-nya, Jumat (7/3/2025).
Baca juga: Rambah Dunia Akting Lewat Film Muslihat, Tata Janeeta Merasa Tertantang
Sama seperti Chairin, sang produser Raden Brotoseno, yang akrab disapa Bugie juga merasa antusias.
Terlebih film Muslihat ini menjadi proyek spesial karena merupakan kolaborasi pertamanya dengan sang istri, Tata Janeeta.
Selain berperan dalam film, Tata juga mengisi soundtrack-nya.
“Saya merasa sangat antusias dan bangga memperkenalkan debut saya sebagai produser film lewat proyek yang sangat istimewa ini. Muslihat bukan hanya sekadar film horor biasa, ini manifestasi dari dedikasi, kreativitas, dan kerja keras seluruh tim," kata Bugie.
Bugie berharap film ini dapat diterima oleh penonton sehingga IM Pictures terus menghasilkan karya-karya lain.
Baca juga: Tiga Tahun Menikah dengan Brotoseno, Tata Janeeta: Penuh dengan Muslihat
“Kami percaya bahwa tiap cerita punya kekuatan membawa perubahan dan memberi perspektif baru kepada audiens. IM Pictures akan terus berupaya menghadirkan konten bermakna dan berkualitas kepada masyarakat Indonesia,” tutur Bugie.
Muslihat mengisahkan tentang Jihan (Asmara Abigail) dan adiknya, Syafa (Ajeng Giona) yang baru pindah ke sebuah panti asuhan tua.
Mereka berharap bisa memulai kehidupan baru yang lebih baik. Namun satu persatu keanehan dan teror mulai berdatangan. Mulai dari munculnya Shinta (Tata Janeeta), perempuan misterius yang sering bersenandung kidung-kidung aneh berbahasa Sunda.
Shinta berkenalan dengan Juna (Fatih Unru), seorang pemuda di pasar malam hingga rangkaian teror yang menyerang salah satu penghuni panti, Rahma (Jacqueline Immanuela) yang membuatnya kerasukan hingga meninggal.
Sementara, Gustaf (Edward Akbar), pimpinan panti mencoba mengusir kekuatan jahat itu dengan ruqyah.
Namun Jihan khawatir metode itu justru membahayakan Syafa. Sebab semakin berusaha mengusir kekuatan jahat itu, semakin mereka bertanyaapakah mereka sungguh telah melawan, atau justru telah terperangkap muslihat iblis?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.