Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Mat Solar Meninggal Dunia, Indro: Keluarga Warkop DKI Sangat Kehilangan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com / MELVINA TIONARDUS
Komedian Indro Warkop saat konferensi pers video edukasi Don't Know Kasih No di daerah Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (7/12/2023).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemeran sitkom Bajaj Bajuri, Mat Solar, meninggal dunia pada Senin (17/3/2025).

Kepergian Mat Solar menyisakan duka untuk rekan-rekannya, salah satunya Indro Warkop DKI.

"Innalillahi wa inna ilaihi raaji’un. Turut berduka dan berbela sungkawa untuk semua keluarga Mat Solar yang ditinggalkan," tulis Indro dalam unggahannya di Instagram yang dikutip Kompas.com, Selasa (18/3/2025).

Baca juga: Mat Solar Dimakamkan, Keluarga Tegar Antar ke Liang Lahad

Indro mengatakan, ia dan keluarga besar Warkop DKI merasa kehilangan dengan kepergian Mat Solar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mat Solar diketahui punya kedekatan tersendiri dengan Warkop DKI.

Ia pernah bermain dalam beberapa episode Warkop DKI.

Hal ini juga terlihat dari unggahan foto Indro yang memposting cuplikan salah satu adegan Mat Solar di sitkom Warkop DKI.

Baca juga: Suara Bergetar, Rieke Diah Pitaloka Bicara Ganti Rugi Tanah Mat Solar Rp 3,3 Miliar di Rapat DPR

"Kami keluarga Warkop DKI sangat kehilangan," tulis Indro.

Indro kemudian berdoa untuk mendiang Mat Solar.

"Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah Swt, Aamin Yra," tutur Indro.

Sebelum meninggal dunia, Mat Solar diketahui mengalami stroke beberapa kali selama kurun waktu beberapa tahun terakhir sejak 2007.

Baca juga: Ungkapan Duka Sang Anak atas Kepergian Mat Solar, Minta Maaf hingga Ingin Jadi Aktor

Sehari-harinya, Mat Solar hanya terbaring di tempat tidur.

Mat Solar meninggal dunia di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, setelah bertahun-tahun berjuang melawan stroke yang dideritanya sejak 2017.

Mat Solar dimakamkan pada Selasa, 18 Maret 2025, di TPU Daiman, Cimanggis, Ciputat, Tangerang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi