Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Val Kilmer Meninggal Dunia akibat Pneumonia

Baca di App
Lihat Foto
KSJ via Dailymail
Aktor Val Kilmer dikabarkan menderita kanker mulut karena ia terlihat memakai tracheostomy tube di leher pada tahun 2016.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com – Aktor Hollywood, Val Kilmer, meninggal dunia pada Selasa (1/4/2025) di Los Angeles, Amerika Serikat karena sakit pneumonia.

Hal itu disampaikan oleh putri Val Kilmer, Mercedes Kilmer yang mengungkap penyebab kematian ayahnya.

Di sisi lain, pemeran Tom “Iceman” Kazansky dalam film Top Gun (1986) ini juga menderita kanker tenggorokan.

Baca juga: Val Kilmer, Pemeran Top Gun, Meninggal Dunia

Dilansir dari The Hollywood Reporter, Rabu (2/4/2025), Val Kilmer tengah berjuang melawan penyakit tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam sebuah film dokumenter tentang hidupnya, terungkap bahwa Val harus menggunakan tabung oksigen untuk bernapas.

Nama Val Kilmer mulai melejit lewat film Top Gun pada 1986 dengan perannya sebagai Tom “Iceman” Kazansky.

Baca juga: Derita Kanker Tenggorokan, Val Kilmer Gunakan Teknologi AI di Top Gun: Maverick

Selain itu, Val juga pernah memerankan tokoh Batman atau Bruce Wayne dalam film Batman Forever (1995), menggantikan aktor Michael Keaton.

Sepanjang kariernya, Val Kilmer membintangi berbagai film Hollywood, di antaranya Real Genius, The Saint, Willow, Heat, dan masih banyak lagi.

Val Kilmer sempat kembali ke layar lebar denan muncul dalam sekuel Top Gun: Maverick (2022).

Namun, kala itu ia sudah tak bisa berbicara karena kanker yang dideritanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi