KOMPAS.com - Proses syuting drama terbaru Disney+, Knock Off, dikabarkan dihentikan tanpa batas waktu akibat skandal besar yang melibatkan aktor utamanya, Kim Soo Hyun.
Pada 23 April 2025, sumber industri melaporkan bahwa tim produksi telah memberi tahu seluruh pemain dan kru tentang penghentian syuting.
Sebelumnya, Disney+ juga sudah mengumumkan penundaan perilisan drama ini karena memerlukan "pertimbangan yang matang."
Baca juga: Gold Medalist Ambil Tindakan Hukum terhadap Postingan Jahat tentang Kim Soo Hyun
Setelah berbagai tuduhan kontroversial yang menyeret nama mendiang Kim Sae Ron dan dugaan penyalahgunaan dana keluarga, tekanan publik terus meningkat.
Kim Soo Hyun dituduh menjalin hubungan dengan Kim Sae Ron saat ia masih remaja dan diduga memaksanya melunasi utang akibat insiden DUI (mengemudi dalam kondisi mabuk) menggunakan dana dari agensi keluarganya.
Meskipun Kim Soo Hyun telah membantah semua tuduhan melalui konferensi pers emosional, kepercayaan publik belum sepenuhnya pulih.
Baca juga: Lebih dari Target, Petisi UU Pencegahan Kim Soo Hyun Siap Diajukan ke Majelis Nasional
Syuting drama Knock Off yang sudah hampir selesai kini ditunda dan banyak anggota kru serta aktor sudah beralih ke proyek lain.
Meskipun begitu, drama ini tidak dibatalkan.
Harapan masih ada, tergantung pada penyelesaian kasus hukum yang tengah berjalan antara Kim Soo Hyun dan pihak penyebar rumor dari YouTube Garo Sero Institute.
Dengan naskah 18 episode yang telah rampung, Knock Off masih memiliki peluang untuk tayang, jika badai kontroversi ini mereda.
Namun hingga saat itu tiba, nasib salah satu drama Korea paling dinanti ini masih menggantung.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.