Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Produser Ungkap Pengembangan IP Jumbo dalam Proses

Baca di App
Lihat Foto
Humas Film Jumbo
Poster film Jumbo
|
Editor: Ira Gita Natalia Sembiring


JAKARTA, KOMPAS.com - Produser Anggia Kharisma mengungkapkan pengembangan intellectual property (IP) Jumbo sedang dalam proses.

Jumbo dipastikan akan mendapat pengembangan setelah melihat respons positif dari masyarakat Indonesia.

"Yang pasti kalau dari kita, kita masih melihatnya betul ini adalah evergreen IP," kata Anggia saat dihubungi Kompas.com, Kamis (24/4/2025).

Baca juga: Cetak 6 Juta Penonton, Film Jumbo Jadi Film Lebaran 2025 Terlaris

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tapi alih wahana daripada Jumbo sendiri perjalanannya akan sangat beragam, ya," lanjutnya.

Anggia Kharisma meminta doa agar pengembangan IP Jumbo bisa terlaksana dalam waktu dekat.

Namun semua proses itu tentunya membutuhkan waktu yang tak cepat.

"Jadi, doain aja kita bisa menghadirkan Jumbo dalam bentuk lainnya karena semuanya masih dalam tahap, apa ya istilahnya, dalam tahap development in the making," tutur Anggia.

Baca juga: Ryan Adriandhy Pastikan Batal Merilis Jumbo versi Directors Cut

Sayangnya, istri Angga Dwimas Sasongko itu belum bisa membocorkan bentuk pengembangan Jumbo.

"Jadi, dia kemudian akan hadir dalam bentuk apa, dinanti saja dan doakan saja, ya," pungkasnya.

Jumbo sendiri merupakan debut penyutradaraan Ryan Adriandhy.

Film garapan Visinema Studios ini kini bertengger di posisi keempat film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Perolehan penonton sementara Jumbo kini mulai membayangi Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 yang memiliki 6,8 juta penonton.

Jumbo sedang tayang di bioskop-bioskop di Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi