Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tetap Dandan Saat ke Pemakaman Titiek Puspa, Inul Daratista: Pesan Eyang Harus Cantik

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Febryan Kevin
Inul Daratista saat mendatangi rumah duka Titiek Puspa , Kamis (10/4/2025)
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Masih sempat berdandan dalam kondisi berduka hingga menimbulkan cibiran, penyanyi Inul Daratista mengungkap fakta lain di balik keputusannya merias diri di pemakaman mendiang Titiek Puspa.

Tak peduli mendapat cibiran dari banyak orang, Inul mengatakan bahwa dia hanya menjalankan pesan dari Titiek Pusa.

"Kan pesennya eyang, keluar rumah harus cantik, dalam kondisi apa pun," kata Inul dikutip dari YouTube Inul Daratista Official, Jumat (25/4/2025).

"Mau berduka, mau menyanyi, mau ngapain aja, pokoknya harus cantik, harus dandan," lanjutnya.

Baca juga: Dicibir gara-gara Masih Sempat Dandan di Pemakaman Titiek Puspa, Inul Daratista: Kalau Bisa Pakai Bulu Mata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Titiek Puspa semasa hidupnya juga sering menegur Inul jika muncul tanpa riasan wajah.

"Kalau saya keluar jelek (tanpa riasan wajah), nanti eyang Titiek marah," tutur Inul.

"Itu pesen beliau, keluar rumah harus cantik, tidur pun harus cantik. Apa pun harus cantik, apalgi menghadapi media atau keluar rumah, harus cantik," lanjutnya.

Itu sebabnya, bahkan di pemakaman Titiek Puspa, Inul merasa harus berdandan, sebagai bentuk penghormatan terakhirnya pada Titiek Puspa.

Baca juga: Anak Ungkap Titiek Puspa Pernah Dihujat Karena Bela Inul Daratista:“Wis Kowe Meneng Wae”

"Ya itu penghormatan terakhir buat Eyang," tutur Inul.

"Orang eyang Titiek seneng kalau rambut saya digitu-gituin (dikepang)," imbuhnya merespons cibiran tentang gaya rambutnya di pemakaman.

Hanya saja Inul memang tak memakai bulu mata palsu meskipun ingin menggunakannya.

"Karena aku takut, aku pasti enggak kuasa nangis, daripada nanti dibully lagi," ucap Inul.

Baca juga: Hampir Kena Denda Rp 500 Juta, Inul Daratista Menangis Ungkap Bantuan Titiek Puspa

Mengenal Titiek Puspa dengan baik, Inul bahkan tak merasa heran, ketika orang-orang yang datang ke rumah duka merias wajah mereka.

"Mereka tamu-tamune ayu-ayu, cantik-cantik, klemis," ucap Inul.

"Datang ke rumah duka ada yang bulu matanya tebel, eyeshadow tebel, badannya udah menor kayak orang mau kondangan, padahal kan takziah," lanjutnya.

Inul yakin, Titiek Puspa justru bahagia melihat orang-orang yang datang melayat tampak cantik.

Titiek Puspa meninggal dunia pada Kamis (10/4/2025) pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, akibat pendarahan otak.

Sebelum wafat, Titiek Puspa sempat menjalani perawatan intensif sejak 26 Maret 2025.

Saat itu, Titiek Puspa tiba-tiba pingsan setelah menyelesaikan syuting tiga episode program Lapor Pak! di Trans 7.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi