JAKARTA, KOMPAS.com – Jenazah Ricky Siahaan tengah disemayamkan di Rumah Duka Sentosa di daerah Senen, Jakarta Pusat, Jumat (25/4/2025).
Dalam pantauan Kompas.com, pada pukul 18.00 WIB tadi digelar ibadah penghiburan yang dihadiri para pelayat.
Adapun terlihat banyak stiker yang menghiasi peti Ricky Siahaan, antara lain dari band Misfits, Stepforward, AMERTA, Fugazi, Anthrax, Madball, Suicidal Tendencies, hingga beberapa brand seperti Vans sampai Independent.
Baca juga: Tiba di Rumah Duka Ricky Seringai, Edy Khemod Tak Kuasa Menahan Tangis
Sebelumnya, beberapa orang terdekat turut menempelkan stiker, yakni Arian Seringai, Edy Khemod, hingga Sammy.
Ada juga penyanyi Raisa yang ikut menempelkan stiker.
“Sempat dong (nempelin stiker), tadi nggak dibawa, tapi dibawain sama Boim,” kata Raisa.
Baca juga: Melayat Ricky Siahaan, Raisa Ikut Tempel Stiker Ini di Peti Jenazah
“Ada pasang stiker Raisa x Seringai di peti,” tambah Raisa.
Selain stiker ada pula gitar hitam yang di di depan peti.
Saat ini para pelayat masih berdatangan untuk memberikan penghormatan terhadap mendiang Ricky Seringai.
Sebagai informasi, menurut keterangan tim medis setempat, Ricky mengalami serangan jantung sesaat setelah pertunjukan usai.
Baca juga: Beri Penghormatan, GIGI Ikut Tempel Stiker di Peti Ricky Siahaan
Jenazah disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jakarta Pusat.
Ibadah penghiburan dijadwalkan berlangsung pada Jumat (25/4/2025) pukul 18.00 WIB.
Prosesi pemakaman akan dilakukan pada Sabtu (26/4/2025) pukul 14.00 WIB di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.