JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Tiara Andini merilis karya terbarunya yang berkolaborasi dengan komposer Yovie Widianto, lagu “Tanpa Cinta”.
Sejatinya, lagu ini sempat dipopulerkan oleh Yovie & Nuno pada 2014.
Meski kembali menyanyikan sebuah lagu yang sudah populer, Tiara tak merasa khawatir.
Baca juga: Cerita Tiara Andini Diminta Yovie Widianto Nyanyikan Ulang Lagu “Tanpa Cinta”
Justru, jebolan Indonesian Idol ini ingin mendengar lagu tersebut dalam versinya sendiri, apalagi “Tanpa Cinta” menjadi salah satu lagu favoritnya.
"Aku justru enggak ada khawatir karena itu sih, lebih aku tuh excited banget. Aku pengin ngedenger gimana sih lagu favorit aku itu dirilis secara resmi versi suara aku,” kata Tiara saat ditemui di daerah Senopati, Jakarta Selatan, Senin (28/4/2025).
“Jadi aku justru malah excited gitu lho,” tambah Tiara dengan antusias.
Baca juga: Super Girls LTZ Guncang Konser Super Diva di GBK, Tiara Andini: Malam Ini yang Kami Tunggu
Tiara bersyukur Yovie memilihnya untuk menyanyikan ulang lagu tersebut.
“Bersyukur banget sih Bapak Yovie memilih lagu itu untuk aku yang nyanyikan ulang. Jadi terima kasih Bapak, Bapaknya Arsyi,” ucap Tiara Andini.
Lebih lanjut, Tiara sudah mendengar masukan dari orang-orang terdekat yang telah mendengarkan lagu “Tanpa Cinta” versinya.
Kata Tiara, lagu ini terdengar lebih pasrah ketika dinyanyikan olehnya.
Baca juga: Bangga Satu Panggung dengan Tiga Diva, Tiara Andini: Sebuah Kehormatan
“Aku baca dari komen orang dan dari teman-teman sekeliling aku. Mereka bilang, kalau versi aku tuh kayak versi lebih pasrah gitu. Enggak tahu mungkin karena suaraku atau pembawaannya, tapi mereka bilang versi Tiara ini jadi bikin kita lebih pasrah,” tutur Tiara.
Lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang sakit hati karena cintanya tak terbalas dan orang yang dicintai telah berpaling ke orang lain.
Lagu ini juga menggambarkan perjuangan untuk move on dan menerima kenyataan bahwa cinta tidak bisa didapatkan lagi, sehingga lebih baik melanjutkan hidup tanpa cinta.
“Tanpa Cinta” versi Tiara Andini sudah bisa didengarkan di platform musik digital.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.