KOMPAS.com - Josh Freese mengaku dipecat sebagai drummer band rock Foo Fighters setelah dua tahun bersama.
Dalam unggahan di akun Instagram-nya, Josh Freese mengungkapkan bahwa ini adalah pengalaman pertamanya dipecat sehingga ia merasa kaget dan kecewa.
“Selama 40 tahun saya bermain drum secara profesional, saya belum pernah dipecat dari sebuah band, jadi meskipun saya tidak marah—hanya sedikit terkejut dan kecewa,” tulisnya, dilansir E! News, Sabtu (16/5/2025).
Baca juga: Drummer Josh Freese Umumkan Dipecat dari Foo Fighters
“Tapi seperti yang sebagian besar dari kalian tahu, saya memang selalu bekerja freelance dan berpindah-pindah band, jadi saya baik-baik saja. Nantikan daftar saya: ‘10 Alasan Teratas Kenapa Josh Didepak dari Foo Fighters’,” tambahnya.
Drummer berusia 52 tahun itu awalnya mengumumkan bahwa ia telah dikeluarkan dari Foo Fighters lewat panggilan telepon.
"Foo Fighters menelepon saya Senin malam dan memberi tahu bahwa mereka memutuskan ‘ingin mengambil arah berbeda untuk posisi drummer’. Tidak ada alasan yang diberikan. :(," tulis Freese.
Baca juga: Foo Fighters hingga The Smashing Pumpkins Jadi Headliner F1 Singapura 2025
Meski begitu, ia menikmati dua tahun terakhir bersama Foo Fighters, baik di atas panggung maupun di luar.
"Saya mendukung apa pun yang mereka anggap terbaik untuk band,” tulis Josh Freese.
Kini Foo Fighters beranggotakan Dave Grohl, Nate Mendel, Chris Shiflett, Pat Smear, dan Rami Jaffee.
E! News telah menghubungi perwakilan band, namun belum mendapat tanggapan.
Baca juga: Minta Pengampunan Istri, Dave Grohl Foo Fighters Umumkan Kelahiran Anak di Luar Pernikahan
Foo Fighters mengumumkan Josh Freese sebagai pengganti mendiang Taylor Hawkins pada Mei 2023 lewat sebuah acara livestream, bersamaan dengan preview album ke-11 mereka But Here We Are.
Penunjukan Freese saat itu tidak terlalu mengejutkan, mengingat ia tampil bersama Foo Fighters dalam dua konser tribut untuk Hawkins di Los Angeles dan London pada 2022.
Sebelumnya di tahun yang sama, Hawkins meninggal dunia di Kolombia pada usia 50 tahun. Saat itu, ditemukan 10 jenis zat dalam tubuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.