Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teks Eksposisi: Ciri, Tujuan, Struktur dan Jenisnya

Baca di App
Lihat Foto
DOK. TANOTO FOUNDATION
Siswa SMPN 21 Batang Hari, Jambi. sedang melakukan pembelajaran menggunakan Graphic organizer (GO) yang dikembangkan Metty Hartina, guru bahasa Indonesia untuk melatih siswa terampil dalam mengidentifikasi informasi teks eksposisi.
Penulis: Ari Welianto
|
Editor: Ari Welianto

KOMPAS.com - Teks eksposisi merupakan paragraf atau karangan yang terkandung sejumlah informasi dan pengetahuan yang disajikan secara singkat, padat, dan akurat.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), eksposisi adalah uraian (paparan) yang bertujuan menjelaskan maksud dan tujuan, seperti suatu karangan.

Tujuan dalam teksi eksposisi sebagai sarana memberikan informasi-informasi tertentu supaya dapat menjadi jelas untuk menambah wawasan informasi untuk pada pembaca.

Tujuan ditulisnya teks eksposisi adalah untuk memberikan informasi, supaya menjadi jelas demi bertambahnya wawasan informasi bagi pembaca teks tersebut.

Baca juga: Bahasa Indonesia: Sejarah Penyempurnaan Ejaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciri-ciri teks eksposisi

Dalam buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018) karya Taufiqur Rahman, ada beberapa ciri dalam teks eksposisi, yakni:

  1. Harus menjelaskan segala informasi atau pengetahuan.
  2. Masti menggunakan gaya informasi yang persuasif atau mengajak.
  3. Harus memberikan penyampaian secara lugas dan mengeluarkan bahasa yang baku.
  4. Tidak melakukan pemihakan yang artinya tidak untuk memaksanakan kehendak penulis terhadap pembaca.
  5. Mesti menyajikan sebuah fakta yang digunakan sebagai alat kontritasi dan alat kontribusi.

Kaidah kebahasaan teks eksposisi

Dalam teks eksposisi harus menggunakan kaidah kebahasaan yang sesuai, yakni:

Menggunakan pronomina

Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Pronomina adalah kata yang dipakai untuk mengganti orang atau benda. Contohnya, seperti saya, aku, kita, dan kami.

Pronomina digunakan dalam bagian pernyataan pendapat atau tesis dan penegasan ulang pendapat.

Menggunakan Nomina

Nomina adalah kelas kata yang dalam bahasa Indonesia ditandai oleh tidak dapatnya bergabung dengan kata tidak. Contohnya, komunitas, rakyat, atau negara.

Baca juga: Bahasa Indonesia: Sejarah dan Perkembangannya

Menggunakan verba

Verba adalah kata kerja yang menggambarkan proses atau perbuatan. Contohnya, dituntut, dibentuk (verbal pasif), mendorong, menetapkan (verbal aktif).

Menggunakan adjektiva

Adjektiva adalah kata yang menerangkan kata benda dan dapat melekat pada kata sangat, sekali. Contoh, optimistis, potensial, dan yakin.

Menggunakan adverbia

Adverbia adalah kata yang memberikan keterangan pada verba, dan abjektiva. Contoh, tidak berpotensi, sangat optimistis, dan yakin sekali.

Struktur teks eksposisi

Dalam teks eksposisi memiliki struktur yang berbeda yakni:

Pernyataan pendapat atau tesis

Pernyataan pendapat diartikan pernyataan atau teori yang didukung oleh argumen yang dikemukakan dalam karangan.

Pernyataan pendapat merupakan pembuka sebagai pengantar teks eksposisi yang berisi pernyataan pendapat yang didukung oleh argumen-argumen.

Baca juga: Kisi-kisi UN 2020 Kejar Paket C, Mapel Bahasa Indonesia

 Argumentasi

Struktur selanjutnya adalah argumentasi yang mendukung pendapat tersebut.

Kata argumentasi dalam KBBI diartikan alasan untuk memperkuat atau menolak suatu pendapat, pendirian, atau gagasan.

Penegasan ulang

Penegasan ulang berada pada paragraf akhir. Sehingga disebut juga sebagai penutup atau kesimpulan.

Pada bagian tersebut diungkapkan kembali pendapat penulis agar lebih jelas lagi.

Jenis teks eksposisi

Berikut jenis-jenis mengenai teks eksposisi:

  • Eksposisi defini

Eksposisi defini adalah suatu paragraf eksposisi yang memiliki isi mengenai pengertian akan sesuatu hal.

  • Eksposisi proses

Eksposisi proses adalah suatu paragraf eksposisi yang memiliki maksud tentang adanya proses pembuatan. Proses penggunaan atau cara untuk melakukan sesuatu.

Baca juga: Google Assistant Kini Bisa Bacakan Isi Website dalam Bahasa Indonesia

  • Eksposisi ilustrasi

Eksposisi ilustrasi adalah suatu paragraf eksposisi yang memberikan gambaran secara sederhana tentang sesuatu dengan sesuatu lainnya yang memiliki kemiripan atau memiliki kesamaan sifat.

  • Eksposisi laporan

Eksposisi laporan adalah paragraf eksposisi yang mengemukakan laporan dari sebuah berita atau penelitian tertentu.

  • Eksposisi perbandingan

Eksposisis perbandingan adalah suatu paragraf yang berisi mengenai penjelasan ide pada sebuah kalimat utama dengan melakukan perbandingan dengan hal lainnya.

  • Eksposisi pertentangan

Eksposisi pertentangan merupakan paragraf eksposisi yang berisi mengenai sesuatu hal yang bertentangan dengan sesuatu yang lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: Kemendikbud, KBBI
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi