KOMPAS.com - Sungai adalah aliran air permukaan yang berbentuk memanjang.
Namun pola aliran tiap sungai tak ada yang sama. Ada yang lurus memanjang, ada juga yang menyebar ke berbagai sisi.
Dikutip dari Dinamika Hidrosfer (2018), delapan pola aliran sungai yang kerap ditemui adalah pola radial sentrifugal, pola radial sentripetal, pola dendritik, pola trellis, pola rektangular, pola pinnate, pola anural, dan pola paralel.
Pola radial sentrifugal
Pola aliran radial sentrifugal adalah pola aliran sungai yang menyebar meninggalkan pusatnya.
Pola aliran ini bisa ditemui di daerah gunung.
Pola radial sentripetal
Pola aliran radial sentripetal adalah pola aliran sungai yang sumbernya berasal dari berbagai arah kemudian menuju pusat.
Contohnya pola aliran sungai di daerah ledokan (lembah).
Baca juga: Bentang Alam Asia Tenggara: Gunung, Laut, dan Sungai
Pola aliran dendritik
Pola aliran ini seperti cabang-cabang pohon yang tidak teraktur.
Sungai-sungai dengan pola ini biasanya terdapat di dataran pantau dan daerah plato.
Pola aliran trellis
Pola aliran sungai yang berbentuk tulang daun atau teralis.
Pola aliran ini dapat terbentuk di daerah pegunungan lipatan.
Baca juga: 5 Sungai Terpanjang di Indonesia
Lihat Foto
Foto aerial bantaran Kali Ciliwung tiga minggu pasca penggusuran di kawasan Bukit Duri, Jakarta Selatan, Rabu (19/10). Aktivitas pemasangan turap beton untuk normalisasi mulai dilakukan di sepanjang bantaran Kali Ciliwung sisi barat.
Pola aliran rektangular
Pola aliran sungai yang membentuk sudut siku-siku (90 derajat).
Pola aliran ini terdapat di daerah patahan atau daerah yang tingkat kekerasan batuannya berbeda-beda.
Pola aliran pinnate
Pola aliran sungai yang muara-muara anak sungainya membentuk sudut lancip.
Pola aliran anular
Pola aliran yang sungai utamanya berbentuk lingkaran. Pola aliran anak sungainya berbentuk hampir tegak lurus dengan sungai utama.
Baca juga: Air Permukaan: Bentuk, Macam, dan Fungsinya
Pola aliran ini bisa ditemui di daerah kubah (dome) stadium dewasa atau pegunungan tua.
Pola aliran paralel
Pola aliran yang anak sungainya saling sejajar atau hampir sejajar.
Anak sungainya bermuara ke sungai utama dengan sudut lancip, atau langsung bermuara ke laut.
Pola aliran ini biasanya berkembang di lereng yang terkontrol oleh proses struktural (misalnya lipatan) atau dekat pantai.
Baca juga: Jenis-jenis Hujan: Orografis, Konveksi, dan Frontal
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.