Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bedanya Macan dan Harimau

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI
Macan dan harimau
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Macan dan harimau adalah dua predator dari keluarga kucing yang kerap disalahpahami sebagai satu hewan yang sama. Padahal, macan dan harimau adalah dua hewan yang berbeda. Namun, tahukah kamu apa bedanya macan dan harimau?

Untuk mengetahui perbedaan macan dan harimau, simaklah penjelasan di bawah ini!

Ukuran tubuh

Macan dan harimau memiliki perbedaan pada ukuran tubuh mereka. Keduanya, termasuk ke dalam keluarga kucing besar, namun memiliki perbedaan ukuran yang relatif besar.

Baca juga: Apa Fungsi Belang pada Tubuh Harimau?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Macan, terutama macan tutul adalah kucing besar dengan ukuran paling kecil. Tubuh mereka berkisal 90 hingga 210 sentimeter dengan berat sekitar 28 hinga 90 kilogram.

Sedangkan, harimau adalah kucing besar dengan ukuran terbesar. Harimau memiliki panjang tubh sekitar dua hingga tiga meter lebih dengan berat yang dapat mencapai 300 kilogram.

Bentuk tubuh

Perbedaan macan dan harimau selanjutnya adalah bentuk tubuhnya. Dilansir dari AZ Animals, harimau memiliki bentuk tubuh yang besar, berotot, dan juga panjang.

Sedangkan, macan memiliki bentuk tubuh yang jauh lebih ramping. Meskipun tubuhnya ramping, tubuh macan dipenuhi dengan otot yang membuatnya kuat.

Baca juga: Felidae: Pengertian, Klasifikasi, dan Contohnya

Corak bulu

Perbedaan macan dan harimau dapat dilihat dari corak bulunya. Keduanya, memiliki corak bulu yang benar-benar berbeda.

Harimau memiliki corak bulu berupa garis-garis atau belang, sedangkan macan memiliki corak bulu berupa bintik-bintik.

Harimau dikenal dengan corak bulu berupa garis hitam yang khas dan membentuk pola belang tertentu.

Dilansir dari Smithsonian's National Zoo & Conservation Biology Institute, tidak ada dua harimau dengan pola belang yang sama pada bulunya.

Hal ini membuat pola belang menjadi suatu identitas bagi setiap harimau, mirip dengan sidik jari padamanusia.

Baca juga: Kenapa Harimau Makan Daging Mentah?

Sedangkan, macan memiliki corak bulu berupa bintik-bintik berwarna hitam atau coklat tua yang tersebar di bulunya yang berwarna coklat, hitam, coklat tua, bahkan putih.

Dilansir dari National Geographic, pola bintik pada macan menyamarkan tubuh mereka ketika bergerak di rerumputan dan pohon. Sehingga, mangsa mereka akan sulit mengenali mereka.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi