Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumus Volume Limas, Contoh Soal beserta Pembahasannya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Retia Kartika Dewi
Limas adalah bangun ruang sisi datar yang volume atau luas permukaannya ditentukan oleh alasnya.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Salah satu bangun ruang adalah limas.

Limas adalah bangun ruang sisi datar yang volume atau luas permukaannya ditentukan oleh alasnya.

ilustrasi bangun ruang limas

Baca juga: Sifat-sifat Bangun Ruang Kubus, Balok, Tabung, Prisma Segitiga, Limas, Kerucut, dan Bola

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikutip dari buku TOP No.1 SKL UN SMP 2017 (2016) oleh Tim Guru Indonesia, rumus volume limas, yakni:

Volume limas = x luas alas x tinggi limas

Sedangkan, rumus luas permukaan limas, yakni:

Luas permukaan = luas alas + luas selubung limas

Agar lebih mudah  memahami materi rumus limas, berikut penerapan rumus volume limas pada contoh soalnya:

Baca juga: Cara Menghitung Luas Permukaan Tabung, Balok, dan Limas

Contoh soal 1

Perhatikan limas T.ABCD, alasnya berbentuk persegi. Keliling alas limas 72 cm, dan panjang TP = 15 cm. Volume limas tersebut adalah ....

Kompas.com/Retia Kartika Dewi gambar limas soal

A. 4.860 cm³
B. 3.888 cm³
C. 1.620 cm³
D. 1.296 cm³

Baca juga: Gambar Jaring-Jaring Kubus, Balok, Tabung, Limas, Kerucut, dan Prisma

Jawab:

Diketahui:

Pertama, kita mencari tahu berapa panjang sisi yang menjadi alas limas.

Keliling alas = 72 cm

Keliling alas = 4s
72 = 4s

18 cm = s

Perhatikan segitiga TOP, gunakan teorema phytagoras.

= 12 cm

Jika sudah diketahui sisi alas dan tinggi limas, maka kita dapat mencari volume limas.

Volume limas = Luas alas x tinggi
= s² x OT
= 18² x 12
= 3.888 cm³

Jadi, volume limas tersebut adalah 3.888 cm³. Jawaban (B).

Baca juga: Rumus Tinggi Limas Segi Empat dan Contoh Soalnya

Contoh soal 2

Atap rumah Renald berbentuk limas dengan tinggi 2 m. Alasnya berbentuk persegi panjang dengan panjang 10 m dan lebar 8 cm. Berapa meter kubik udara yang ada dalam ruangan atap tersebut?

A. 160 cm³
B. 16 cm³
C. 1.600 cm³
D. 16.000 cm³

Baca juga: Membedakan Luas Permukaan Prisma dan Limas

Jawab:

Pertama, kita cari terlebih dulu luas alas limas yakni berbentuk persegi panjang.

Luas alas persegi panjang = p x l
= 10 m x 8 m
= 80 m²

Karena tinggi limas sudah diketahui, maka kita dapat menghitung volume limas.

Vol. limas = luas alas x tinggi
= 80 m² x 2
= 160 m³

Jadi, meter kubik ydara yang adal dalam ruangan atap tersebut sebanyak 160 m³. Jawaban (A).

Itulah penjelasan mengenai rumus volume limas beserta contoh soal dan pembahasannya.

Baca juga: Rumus Volume Limas dan Contoh Soalnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi