KOMPAS.com - Present perfect tense adalah tense yang menyatakan aktivitas atau peristiwa yang dimulai pada masa lampau dan masih berlangsung hingga sekarang. Present perfect tense dapat dinyatakan dalam bentuk pasif.
Kalimat pasif pada present perfect tense memiliki tambahan kata been setelah modal have/has, kemudian diikuti oleh kata kerja past participle.
Kalimat pasif adalah kalimat yang objeknya dikenai tindakan oleh subjek. Pada perspektif present perfect tense, objek tersebut dikenai tindakan pada masa lalu dan masih belum selesai hingga sekarang.
Pada artikel kali ini, kita akan membahas secara tuntas tentang bentuk pasif dari present perfect tense. Simaklah rumus dan contohnya di bawah ini!
Baca juga: Simple Present Tense: Pengertian, Rumus, Fungsi, dan Contohnya
Rumus present perfect tense
Jenis kalimat | Rumus passive voice present perfect tense |
Positif | Subject + have/has + been + past participle + by + object |
Negatif | Subject + have/has + not + been + past participle + by + object |
Interogatif | Have/has + subject + been + past participle + by + object |
Contoh kalimat present perfect tense
Untuk lebih memahami penggunaan passive voice dalam present perfect tense, berikut disajikan beberapa contoh kalimat present perfect tense yang diubah menjadi bentuk pasif!
- The teacher has checked the student's assignment. (Aktif)
(Guru sudah memeriksa tugas muridnya)
The student's assignment has been checked by the teacher. (Pasif)
(Tugas murid sudah diperiksa oleh guru)
Baca juga: Perbedaan Simple Present dan Present Continuous Tense - Mother has made the cake. (Aktif)
(Ibu sudah membuat kue)
The cake has been made by mother. (Pasif)
(Kue telah dibuat oleh ibu) - I have cleaned my room. (Aktif)
(Aku sudah membersihkan kamarku)
My room has been cleaned by me. (Pasif)
(Kamarku sudah dibersihkan olehku) - We have watched the movie. (Aktif)
(Kami sudah menonton filmnya)
The movie has been watched by us. (Pasif)
(Filmnya sudah ditonton oleh kami) - They have written the letter. (Aktif)
(Mereka sudah menulis surat)
The letter has been written by them. (Pasif)
(Surat sudah ditulis oleh mereka) - I have suggested a new video. (Aktif)
(Aku sudah menyarankan video baru)
A new video has been suggested by me. (Pasif)
(Video baru telah disarankan olehku) - Rudy has repaired your motorcycle. (Aktif)
(Rudy telah memperbaiki motormu)
Your motorcycle has been repaired by Rudy. (Pasif)
(Motormu telah diperbaiki oleh Rudy) - We have done our homework. (Aktif)
(Kami telah menyelesaikan pekerjaan rumah kami)
Our homework has been done by us. (Pasif)
(Pekerjaan rumah kami telah kami selesaikan)
Baca juga: Future Perfect Continuous: Pengertian, Rumus, Fungsi, dan Contohnya - I have taught them for an hour. (Aktif)
(Aku telah mengajarinya selama satu jam)
They have been taught by me for an hour. (Pasif)
(Mereka sudah diajari olehku selama satu jam) - They have offered a better job to him. (Aktif)
(Mereka sudah menawarkan pekerjaan yang lebih baik kepadanya)
A better job has been offered by them to him. (Pasif)
(Pekerjaan yang lebih baik telah ditawarkan oleh mereka kepadanya)
Referensi:
- Maurer, J. (2006). Focus on Grammar: An Integrated Skill Approach (Vol. Third Edition). New York: Pearson Longman.
- Swan, M. (2005). Practical English Usage (Third Edition). Oxford: Oxford University Press.