Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Tema Google Doodle soal Danau Toba | Kementerian yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2023

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com
Tangkapan layar berita populer di laman Tren sepanjang Kamis (31/8/2023) hingga Jumat (1/9/2023) pagi.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Kamis (31/8/2023).

Informasi seputar Google yang menampilkan lukisan Danau Toba mendominasi perhatian pulik.

Google menjelaskan bahwa tema Googgle Doodle pada Kamis untuk memperingati penetapan Danau Toba sebagai UNESCO Global Geopark pada 31 Agustus 2020.

Selain soal Google Doodle yang bertema Danau Toba, informasi soal peta baru China yang caplok wilayah India dan Malaysia, kronologi kecelakaan Sugeng Rahayu vs Eka di Ngawi hingga kementerian yang sudah mengumumkan formasi CPNS dan PPPK 2023 juga menarik perhatian pembaca.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: KASN: Ratusan ASN Dilaporkan Selingkuh Sepanjang 2020-2023

Baca juga: 7 Dokumen Wajib untuk Daftar CPNS dan PPPK 2023, Apa Saja?

Berita populer Tren

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Kamis (31/8/2023) hingga Jumat (1/9/2023) pagi:

1. Tema Google Doodle "Merayakan Danau Toba"

Ada yang berbeda dari tampilan Google pada Kamis (31/8/2023).

Hal itu bisa dilihat dengan Google yang menampilkan lukisan Danau Toba di atas kolom pencariannya.

Saat kursor diarahkan ke gambar, akan muncul keterangan "Celebrating Lake Toba" atau "Merayakan Danau Toba".

Google Doodle pada Kamis mengambil tema soal Dana Toba.

Lantas, mengapa Google Doodle pada Kamis (31/8/2023) bertema Danau Toba?

Penjelasan lebih lengkap soal alasan Google menampilkan lukisan Danau Toba di kolom pencariannya dapat disimak pada berita berikut:

Google Doodle Hari Ini Bertema "Merayakan Danau Toba", Ada Apa?

2. Peta baru China caplok India dan Malaysia

China mendapat kecaman dari India dan Malaysia usai Negeri Tirai Bambu memasukkan wilayah dua negara ini dalam peta barunya.

Hal tersebut diketahui dari peta terbaru yang dirilis Beijing pada Senin (28/8/2023).

Negara Bagian Arunachal Pradesh dan dataran tinggi Aksai Chin yang berada di India diklaim China sebagai wilayah kedaulatannya.

Tak hanya itu, China turut mengeklaim sebagian wilayah di Sembilan Garis Putus-putus di Laut China Selatan (LCS) yang juga diakui oleh Malaysia.

Informasi lebih lengkapnya soal protes tentang peta baru China tersebut dapat disimak pada berita berikut:

China Tuai Protes Usai Caplok Wilayah India dan Malaysia dalam Peta Baru

3. Kronologi kecelakaan Sugeng Rahayu vs Eka

Kecelakaan bus terjadi di Ngawi, Jawa Timur pada Kamis (31/8/2023).

Insiden tersebut melibatkan dua bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Sugeng Rahayu dan bus Eka.

Akibat kecelakaan ini, tiga orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 16 orang mengalami luka ringan.

Para korban selanjutnya dibawa ke RSUD dr Soeroto Ngawi dan RS Widodo Ngawi untuk mendapat perawatan.

Video yang memperlihatkan kondisi sesaat setelah terjadinya kecelakaan itu banyak beredar di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh sebuah akun di media sosial, tampak atap dari Sugeng Rahayu lepas dari badan bus dan mengalami kerusakan berat. Sementara bus Eka mengalami kerusakan di bagian depan dan sisi kanan.

Lantas, seperti apa kronologinya?

Informasi selengkapnya perihal kronologi kecelakaan Sugeng Rahayu vs Eka di Ngawi dapat disimak pada berita berikut:

Kronologi Kecelakaan Bus Sugeng Rahayu Vs Eka di Ngawi, 3 Tewas dan 16 Luka-luka

4. Kementerian yang sudah umumkan formasi CPNS 2023

Pemerintah resmi membuka rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada 17 September 2023.

Sebanyak 572.299 formasi disiapkan untuk CPNS dan PPPK 2023.

Formasi tersebut tersebar di 596 instansi dengan perincian 72 kementerian dan embaga, 33 pemerintah provinsi, serta 401 pemerintah kota dan kabupaten.

Lantas, instansi pemerintah mana saja yang sudah mengumumkan kebutuhan formasi CPNS dan PPPK 2023?

Informasi lebih jelas terkait kementerian dan pemerintah daerah (pemda) yang sudah umumkan formasi CPNS dan PPPK 2023 dapat disimak pada berita berikut:

9 Kementerian dan Pemda yang Sudah Umumkan Formasi CPNS dan PPPK 2023

5. Olahraga yang cepat menurunkan berat badan

Selain diet, olahraga merupakan salah satu metode yang kerap digunakan untuk menurunkan berat badan.

Ketika berolahraga, tubuh akan membakar kalori pada tingkat maksimum sehingga mampu menurunkan berat badan.

Tentunya, olahraga akan semakin efisien untuk menurunkan berat badan jika diikuti dengan pola makan yang sehat dan tidur cukup.

Beberapa jenis olahraga mampu membakar kalori lebih banyak sehingga mampu menurunkan berat badan dengan cepat.

Tak hanya menurunkan berat badan, olahraga juga bisa membantu mencegah munculnya penyakit kesehatan kronis.

Informasi lebih lengkap terkait olahraga yang bisa menurunkan berat badan dengan cepat dapat disimak pada berita berikut:

7 Olahraga yang Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Apa Saja?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi