KOMPAS.com - Helem proyek adalah salah satu alat yang berfungsi sebagai pelindung keselamatan saat bekerja dalam pelaksanaan konstruksi.
Tujuan tujuannya untuk melindungi kepala apabila terkena jatuhan material, sehingga meminimalisasi dari cedera serius.
Biasanya, helm proyek digunakan oleh para pekerja konstruksi di lapangan dengan jenis warna yang berbeda-beda.
Baca juga: Apa Arti Mimpi Bertemu dengan Seseorang? Berikut Penjelasan Ilmiahnya
Dikutip dari laman Badan Pengatur Jalan Tol PUPR, warna helm proyek berbeda-beda pada bertujuan untuk menunjukkan identitas pemakainya.
Warna dan penggunaan helm proyek sesuai dengan SE Menteri PUPR No. 11/SE/M/2019 tentang Petunjuk Teknis Biaya Penyelenggaraan Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi.
Lantas, apa saja makna atau arti dari setiap warna helm proyek?
Arti warna helm proyek
Berikut adalah standar warna helm proyek yang umum digunakan di tanah air beserta artinya:
1. Warna kuning
Helm proyek berwarna kuning digunakan oleh Pekerja pada Unit Kerja Sipil, yakni para pekerja umum di lapangan atau sub-kontraktor.
Biasanya pekerja yang menggunakan helm dengan warna ini juga harus mengenakan rompi berwarna kuning terang saat sedang di lokasi konstruksi.
Baca juga: Apa Arti Kata Skena yang Ramai di TikTok? Berikut Penjelasan Pakar Bahasa
2. Warna biruHelm proyek berwarna biru umumnya digunakan oleh para pekerja pada unit kerja mekanikal elektrikal (ME).
Ini juga biasa digunakan oleh pekerja lapangan yang punya jabatan sebagai supervisor lapangan, operator teknis, atau pengawas sementara di sebuah kawasan proyek.
Operator teknis di sini misalnya adalah teknisi kelistrikan sampai dengan tenaga ahli di bangunan kayu.
Baca juga: Makna Logo dan Maskot Piala Dunia U-17 Indonesia 2023
3. Warna hijau
Helm berwarna hijau digunakan untuk pekerja pada unit kerja lingkungan. Mereka adalah pengawas lingkungan atau peneliti lingkungan untuk proyek tengah dibangun.
Jadi, pekerja yang mengenakan helm proyek warna hijau biasanya spesialis tentang keadaan lingkungan proyek maupun di sekitarnya.
Baca juga: Mengapa Langit Berwarna Biru? Berikut Penjelasan Ilmiahnya
4. Warna merahHelm proyek berwarna merah digunakan untuk pekerja pada unit K3 (keselamatan dan kesehatan kerja).
Pekerja yang mengenakan helm berwarna merah biasanya menduduki jabatan sebagai pengawas sistem pengamanan di kawasan proyek.
Baca juga: Sejarah Lampu Lalu Lintas, Mengapa Merah Artinya Berhenti?
5. Warna putih
Helm proyek warna putih digunakan untuk tamu proyek dan tim proyek (Pelaksana, Kepala Pelaksana, Kepala Proyek). Ini bisa dibedakan berdasarkan pad strip pada helm tersebut.
Ketentuan strip yang membedakan helm putih bagi tim proyek adalah sebagai berikut:
- Pelaksana, warna putih polos dilengkapi dengan 1 strip (8 milimeter)
- Kepala pelaksana, warna putih polos dilengkapi dengan 2 strip (2 x 8 milimeter)
- Kepala proyek, warna putih polos dilengkapi dengan 3 strip berukuran masing-masing 8 milimeter, dan 1 strip 15 milimeter di bagian paling atas.
Sedangkan helm putih untuk tamu proyek adalah, menggunakan helm proyek warna putih polos.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.