KOMPAS.com - Berbicara tentang manusia tercepat di dunia, pelari asal Jamaika Usain Bolt, adalah pemegang rekor sebagai manusia tercepat dalam sejarah.
Dilansir dari laman Guinness World Records, pada 16 Agustus 2009, Bolt mencatat waktu 9,58 detik di final lari 100 meter Kejuaraan Dunia Atletik di Berlin, Jerman.
Bolt memecahkan rekornya sendiri untuk lari tercepat 100 meter, yang dicapainya tepat satu tahun sebelumnya di Olimpiade Beijing dengan waktu 9,69 detik.
Baca juga: 7 Hewan Tercepat di Lautan, Ada yang Mampu Berenang hingga 110 Kilometer per Jam
Peraih medali emas Olimpiade delapan kali ini juga memegang rekor lari tercepat 150 meter (14,35 detik) dan lari tercepat 200 meter (19,19 detik).
Kecepatan Bolt selama rekor dunianya adalah 10,44 meter/detik, dengan fakta bahwa ia memulai dari kecepatan nol dan harus berakselerasi, yang berarti kecepatan tertingginya sebenarnya lebih cepat.
Pada 2011, ilmuwan Belgia menggunakan laser untuk mengukur performa Bolt di berbagai tahapan lomba lari 100 meter yang diadakan pada September tahun itu.
Mereka menemukan bahwa, pada jarak 67,13 meter, Bolt mencapai kecepatan tertinggi 43,99 kilometer per jam.
Baca juga: Daftar 10 Kereta Tercepat di Dunia, Mana Saja?
Manusia tercepat di dunia
Dikutip dari laman Sport Brief, berikut adalah daftar beberapa manusia tercepat di dunia:
1. Usain BoltSebagaimana telah dijelaskan, Usain Bolt menjadi manusia tercepat yang pernah ada. Rekor terbaik pribadinya adalah 9,58 detik dalam lari cepat 100 meter dan 19,19 detik dalam lari cepat 200 meter.
Bolt pensiun pada tahun 2017 dengan segudang penghargaan dan rekor. Ia juga dianggao sebagai pelari cepat 100 meter terhebat sepanjang masa.
Baca juga: Profil Maryam March Maharani, Pembawa Bendera Indonesia di Olimpiade Paris 2024
2. Tyson GayTyson Gay adalah atlet Amerika yang menyelesaikan lari cepat 100 meter dalam waktu 9,69 detik di Shanghai Golden Grand Prix 2009.
Ia juga menyelesaikan lomba lari 200 meter dalam waktu 19,58 detik selama kompetisi Adidas Grand Prix 2009.
3. Yohan BlakePelari cepat Jamaika lainnya, Yohan Blake, juga mencatatkan namanya sebagai manusia tercepat di dunia. Catatan waktunya adalah 9,69 detik dalam lari cepat 100 meter.
Selama Kejuaraan Atletik Dunia 2011, Blake memenangkan medali emas dalam lari cepat 100 meter sebagai juara dunia 100 meter termuda yang pernah ada.
Baca juga: 5 Hewan Tercepat di Bumi, Ada yang Mencapai Kecepatan 100 Km Per Jam
Pelari cepat Jamaika yang sudah pensiun, Asafa Powell, pernah memecahkan rekor dunia lari 100 meter sebanyak dua kali, yaitu 9,77 detik pada 2005 dan 9,74 detik pada 2008.
Pada September 2008, Powell mencetak rekor pribadi terbaiknya yaitu 9,72 detik dalam lomba lari cepat 100 meter di Lausanne, Swiss.
5. Justin GatlinJustin Gatlin menjadi salah satu manusia tercepat di dunia, dengan rekor dunia 9,74 detik dalam lari cepat 100 meter.
Ia memenangkan gelar Olimpiade 100 meter pada tahun 2004 dan menjadi juara dunia pada tahun 2015 dan 2017.
Baca juga: Sejarah Olimpiade yang Saat Ini Jadi Kompetisi Olahraga Terbesar di Dunia
6. Christian ColemanPelari cepat Coleman termasuk orang tercepat di AS. Pada Kejuaraan Atletik Dunia 2017, Christian Coleman memenangkan dua medali emas.
Catatan waktu terbaiknya adalah 9,76 detik dalam lari cepat 100 meter di Doha, Qatar, pada tahun 2019.
7. Fred KerleyFred Kerley masuk daftar manusia tercepat di dunia dengan catatan pribadinya terbaik adalah 9,76 detik dalam lari cepat 100 meter di Eugene, Oregon, pada tahun 2022.
Dalam kompetisi yang diadakan pada 2022, Fred Kerley muncul sebagai peraih medali emas di nomor lari 100 meter.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.