KOMPAS.com - Sejumlah perwira tinggi (pati) di Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menyandang gelar Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol).
Komjen Pol adalah pangkat pati bintang tiga Polri, setara dengan Letnan Jenderal, Laksamana Madya, dan Marsekal Madya pada pangkat militer Indonesia.
Dilansir dari laman Polri, bintang tiga atau Komjen Pol menempati sejumlah jabatan di dalam tubuh Polri.
Misalnya, Wakil Kepala Polri (Wakapolri), Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri, Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Baintelkam) Polri, dan Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri.
Ada pula Kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri, Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri, dan Komandan Korps Brimob Polri.
Selain jabatan di tubuh Polri, beberapa pati kepolisian dengan pangkat Komjen Pol juga menduduki struktur organisasi di luar Polri.
Lantas, siapa saja mereka?
Baca juga: Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin
Daftar Komjen Polri 2024
Terbaru, mantan Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Kapolda Jateng) Irjen Pol Ahmad Luthfi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Komjen Pol.
Diberitakan Kompas.com, Senin (29/7/2024), Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menaikkan pangkat Ahmad Luthfi dan lima orang pati melalui Korps Raport di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin.
Adapun saat ini, Ahmad Luthfi merupakan pati yang bertugas di luar Polri sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Perdagangan ((Irjen Kemendag).
"Ada tambahan enam Korps Raport kenaikan pangkat," kata Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia, Irjen Pol Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Senin.
Dihimpun dari pemberitaan Kompas.com, berikut daftar penyandang bintang tiga atau Komjen Pol di dalam dan luar Polri:
Pati penyandang pangkat Komjen Pol dalam PolriBerikut nama-nama bintang tiga di dalam struktur Polri beserta tanggal menjabatnya:
- Wakapolri: Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H (24 Juni 2023)
- Irwasum Polri: Drs. Ahmad Dofiri, M.Si (26 Februari 2023)
- Kepala Baharkam: Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si (27 Maret 2023)
- Kepala Bareskrim: Drs. Wahyu Widada, M.Phil (24 Juni 2023
- Kepala Baintelkam: Drs. Syahardiantono, M.Si (26 Juni 2024)
- Kepala Lemdiklat: Drs. Purwadi Arianto, M.Si (27 Maret 2023)
- Komandan Korps Brimob: Drs. Imam Widodo, M.Han (14 Oktober 2023).
Baca juga: Profil Ribut Hari Wibowo, Jadi Kapolda Jateng Gantikan Ahmad Luthfi
Pati penyandang pangkat Komjen Pol di luar PolriSelain struktur organisasi dalam Polri, sejumlah pati menduduki jabatan di lembaga pemerintah di luar kepolisian.
Berikut daftar nama-namanya beserta tanggal menjabat:
- Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN): Dr. Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si (28 November 2023)
- Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT): Prof. Dr. H. Mohammed Rycko Amelza Dahniel, M.Si (27 Maret 2023)
- Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN): Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si (31 Juli 2023)
- Sekretaris Utama Badan Intelijen Negara (BIN): Drs. Agung Setya Imam Effendi, S.H., M.Si (26 Juni 2024)
- Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas): Drs. R.Z. Panca Putra Simanjuntak, M.Si (8 September 2023)
- Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri): Drs. Tomsi Tohir Balaw, M.Si (29 Juni 2022)
- Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP): Prof. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, S.H., M.H., M.B.A (11 Desember 2023)
- Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian (Kementan): Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H (22 Maret 2024)
- Inspektur Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham): Dr. Reynhard Saut Poltak Silitonga, S.H., M.H (5 April 2024)
- Inspektur Jenderal Kementerian Perdagangan (Kemendag): Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.Mk (29 Juli 2024).
Baca juga: PAN di Antara Ahmad Luthfi dan Sudaryono di Bursa Pilkada Jateng 2024
Selain Komjen Pol, dikutip dari Kompas.com (25/8/2022), jenjang pati juga terdiri dari pangkat Jenderal Polisi, Inspektur Polisi, dan Brigadir Jenderal Polisi.
Polisi berpangkat Jenderal merupakan posisi tertinggi di dalam struktur kepolisian. Lambang yang dimiliki oleh polisi berpangkat Jenderal adalah simbol empat bintang berwarna emas.
Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Irjen atau Inspektur Jenderal Polisi menempati posisi di bawah Komjen Pol dan di atas Brigadir Jenderal.
Polisi dengan pangkat Irjen dapat menempati jabatan sebagai atau pemimpin tertinggi kepolisian daerah atau kapolda. Lambang pangkat yang dimiliki oleh Irjen adalah dua bintang berwarna emas.
Selanjutnya, ada Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) yang merupakan pangkat paling bawah pada golongan perwira tinggi.
Brigjen memiliki pangkat dengan simbol bintang satu. Polisi dengan pangkat Brigjen dapat menjabat sebagai kapolda atau pemimpin tertinggi kepolisian daerah.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.