Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Saja Manfaat Makan Kuaci untuk Kesehatan?

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/johan kusuma
Ilustrasi kuaci. Manfaat kuaci. Manfaat makan kuaci.
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Kuaci adalah salah satu camilan sering kali menjadi teman setia saat bersantai atau menonton televisi.

Di balik rasanya yang nikmat, kuaci juga menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan.

Kuaci atau biji bunga matahari, mengandung berbagai macam vitamin, mineral, dan antioksidan yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh.

Dengan segala kandungan nutrisinya, kuaci tidak hanya sekadar camilan lezat, tetapi juga dapat menjadi bagian dari pola makan sehat.

Apa saja manfaat kuaci? Simak selengkapnya dalam artikel berikut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: 5 Khasiat Daun Murbei untuk Kesehatan, Apa Saja?

8 manfaat kuaci

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut delapan manfaat makan kuaci bagi kesehatan:

1. Mengurangi peradangan

Makan kuaci mampu mengurangi peradangan, karena kandungan vitamin E, flavonoid, dan senyawa tanaman lain yang bersifat anti-inflamasi.

Dikutip dari WebMD, sebuah studi menemukan, konsumsi biji bunga matahari dan biji-bijian lainnya lima kali atau lebih setiap minggu menghasilkan tingkat peradangan lebih rendah.

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Kuaci atau biji bunga matahari memiliki kandungan lemak sehat yang cukup tinggi, seperti lemak tak jenuh ganda dan lemak tak jenuh tunggal.

Penelitian menemukan, konsumsi biji-bijian, termasuk biji bunga matahari dikaitkan dengan penurunan kadar kolesterol dan tekanan darah.

Kedua hal tersebut berkaitan dengan penurunan risiko penyakit kardiovaskular.

Baca juga: Apakah Makan Kuaci Terlalu Banyak Berbahaya?

3. Meningkatkan energi

Manfaat lain mengonsumsi kuaci adalah meningkatkan energi, karena kandungan protein, vitamin B, dan selenium yang tinggi. 

Dengan mengonsumsi kuaci pada pagi hari, seseorang akan mempunyai energi yang cukup untuk menjalani aktivitas.

4. Menurunkan kadar gula darah

Mengonsumsi kuaci secara rutin juga mampu menurunkan kadar gula darah, sehingga menurunkan risiko diabetes.

Dilansir dari Healthline, sebuah studi menunjukkan, orang yang mengonsumsi 1 ons (30 gram) kuaci setiap hari dapat mengurangi gula darah puasa sekitar 10 persen selama sekitar enam bulan.

Efek penurun kadar gula darah dari biji bunga matahari ini mungkin sebagian disebabkan oleh senyawa tanaman asam klorogenat.

Baca juga: Ramai soal Makan Kulit Jeruk untuk Lalapan, Adakah Manfaatnya bagi Kesehatan?

5. Mendukung kesehatan kulit

Kuaci lebih dari sekadar camilan lezat, makanan ini dapat bermanfaat dalam mendukung kesehatan kulit seseorang.

Dikutip dari Eat This, kuaci mengandung vitamin E yang membantu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif lingkungan sekitarnya.

Selain itu, asam lemak esensial yang ada pada kuaci juga menjaga kulit tetap terhidrasi dan membuatnya tampak lebih sehat.

6. Bantu mengontrol berat badan

Kuaci atau biji bunga matahari dapat membantu mengatur ukuran porsi dan mengurangi asupan kalori.

Pasalnya, biji-bijian seperti kuaci mengandung banyak lemak yang membuatnya padat kalori.

Selain itu, kuaci juga kaya akan serat yang membuat perut merasa kenyang lebih lama dan mendukung fungsi pencernaan.

Baca juga: Apa Manfaat Air Rebusan Kunyit?

7. Mendukung kesehatan tulang

Kuaci diketahui mengandung magnesium yang cukup tinggi. Dengan begitu, konsumsi kuaci bisa memenuhi asupan harian magnesium.

Magnesium sangat berguna untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah penyakit pengeroposan tulang atau osteoporosis.

Selain itu, magnesium berfungsi untuk mengurangi gejala kecemasan, depresi, meningkatkan mood, dan manajemen stres.

8. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Karena memiliki berbagai kandungan nutrisi, kuaci juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara menyeluruh.

Dengan begitu, konsumsi kuaci secara rutin memperkuat sistem kekebalan tubuh, sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Baca juga: Jarang Disadari, Ini 9 Manfaat Kesehatan Sering Tertawa

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi