Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga dan Spesifikasi NVIDIA GeForce RTX 5070

Baca di App
Lihat Foto
www.nvidia.com
ilustrasi Nvidia GeForce RTX 5070
|
Editor: Retia Kartika Dewi

KOMPAS.com - NVIDIA telah memperkenalkan GeForce RTX 5070 pada Senin (6/1/2025) waktu Amerika Serikat.

Ini merupakan bagian dari seri RTX 50 yang menggunakan arsitektur Blackwell terbaru. VGA card GeForce RTX 5070 menawarkan peningkatan performa signifikan dibandingkan pendahulunya GeForce RTX 4070.

Pengumuman ini tidak hanya berdampak pada pasar teknologi, tetapi juga pada ekosistem pengembang game dan aplikasi profesional. Dengan fitur-fitur seperti dukungan AI yang lebih kuat dan peningkatan performa grafis, RTX 5070 membuka peluang baru dalam pengembangan game yang lebih realistis dan aplikasi kreatif yang lebih kompleks. 

Namun, GPU RTX 5070 baru akan mulai dijual pada Februari 2025.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagi Anda yang tertarik dengan perkembangan seri RTX 50, bisa menyimak berapa harga GeForce RTX 5070, beserta pembandingnya. Berikut rinciannya:

Baca juga: Apa Itu Komputer? Ini Pengertian, Sejarah, hingga Jenisnya

Harga GeForce RTX 5070

Dilansir dari Polygon, dari segi harga, NVIDIA GeForce RTX 5070 dibanderol mulai dari 549 dollar AS atau sekitar Rp 8,9 juta (kurs dollar AS saat ini Rp 16.211) belum ditambah pajak, di pasar global.

Sementara, pendahulunya, RTX 4070, saat diluncurkan memiliki harga sekitar 599 dollar AS atau sekitar Rp 9,71 juta (kurs dollar AS saat ini Rp 16.211) belum ditambah pajak.

Dikutip dari Forbes, dalam persaingan pasar, NVIDIA GeForce RTX 5070 menghadapi kompetitor utama dari AMD, khususnya Radeon RX 7900 XT yang juga menargetkan segmen pasar serupa. AMD telah mengumumkan arsitektur RDNA 3 terbaru dan teknologi FSR4 untuk meningkatkan performa dan kualitas visual.

Awal peluncuran Radeon RX 7900 XT yakni Desember 2022, dan dibanderol dengan harga 999 dollar AS atau sekitar Rp 16,1 juta (kurs dollar AS saat ini Rp 16.211) belum ditambah pajak.

Kehadiran Radeon RX 7900 TX bakal menjadi alternatif bagi konsumen yang mencari opsi selain NVIDIA. Apalagi, Intel dengan lini Arc GPU-nya juga berpotensi menjadi pesaing di segmen ini, meskipun kini masih dalam tahap pengembangan untuk mencapai performa yang setara.

Dengan demikian, RTX 5070 menawarkan peningkatan performa dengan harga yang lebih kompetitif, menjadikannya pilihan menarik bagi para gamer dan profesional yang mencari keseimbangan antara kinerja dan biaya.

Baca juga: Bos Nvidia jadi Orang Asia-Amerika Pertama yang Jadi 10 Orang Terkaya di Dunia Versi Real-time Forbes

Spesifikasi RTX 5070

Dilansir dari situs resmi NVIDIA, GPU baru ini menjanjikan peningkatan kinerja yang signifikan dibandingkan pendahulunya, RTX 4070. Berikut spesifikasi NVIDIA GeForce RTX 5070:

Performa

Dilansir dari TechPowerUp, dibekali dengan inti CUDA dan kemampuan ray tracing, yang memungkinkan gamer dapat memainkan gameplay dengan lebih mulus pada kategori game AAA terbaru, dengan frame rate lebih tinggi dari RTX 4070.

Selain itu, pembuat konten menikmati keuntungan dari rendering yang lebih cepat sehingga meningkatkan produktivitas.

Baca juga: Apa Perbedaan antara CPU dan GPU Komputer? Berikut Penjelasannya

Ray tracing dan DLSS

Dilansir dari Racing Hoy, salah satu fitur utama seri RTX Nvidia adalah ray tracing, yang memungkinkan pencahayaan, bayangan, dan pantulan lebih realistis dalam game.

RTX 5070 semakin menyempurnakan teknologi ini dengan kemampuan ray tracing yang ditingkatkan. Ini memberikan grafis yang lebih realistis.

Selain itu, RTX 5070 mendukung teknologi Deep Learning Super Sampling (DLSS) Nvidia, yang menggunakan AI untuk meningkatkan gambar beresolusi lebih rendah ke resolusi lebih tinggi tanpa mengorbankan kinerja. Hal ini menghasilkan gambar yang lebih tajam dan gameplay yang lebih halus.

Oleh karena itu, RTX 5070 adalah pilihan yang tepat bagi para gamer yang mencari grafis terbaik.

Baca juga: Penyebab Komputer atau Laptop Hang dan Cara Mengatasinya

Memory dan Bandwidth

RTX 5070 dilengkapi dengan memori GDDR6 12 GB, yang menawarkan ruang yang cukup untuk tekstur resolusi tinggi dan pemandangan kompleks.

Selain itu, RTX 5070 menghadirkan kecepatan memori yang lebih cepat dan peningkatan bandwidth, yang memungkinkan transfer data lebih cepat.

Cooling dan desain

Nvidia juga telah meningkatkan pendinginan/cooler dan desain RTX 5070, yang memungkinnya bekerja dengan sejuk dan senyap meski digunakan pada kerja berat.

Kartu ini dilengkapi sistem pendingin canggih dengan banyak kipas untuk menghilangkan panas secara efisien, dan menjaga suhu tetap terkendali.

Selanjutnya, RTX 5070 memiliki desain ramping, dengan aksen pencahayaan RGB yang dapat disesuaikan dengan pengaturan Anda.

Baca juga: Cara Menambah Pengelola Channel YouTube lewat Komputer dan Ponsel

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi