Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rutin Minum Air Rebusan Daun Salam Bisa Redakan Penyakit Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock/New Africa
Salah satu manfaat minum rebusan daun salam di pagi hari adalah dapat menyehatkan jantung.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Daun salam adalah tanaman herbal yang kerap digunakan sebagai bumbu penyedap masakan karena memiliki aroma yang khas.

Selain itu, daun salam juga sudah lama digunakan sebagai obat tradisional karena komposisi nutrisinya yang terdiri dari vitamin A, C, dan B6, serta mineral seperti kalsium, zat besi, dan magnesium, dikutip dari Healthifyme (22/3/2022).

Sebagai obat, daun salam biasanya dikonsumsi dengan cara direbus dan diambil ekstraknya.

Saat dikonsumsi secara teratur, air rebusan daun salam dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan, termasuk mencegah dan meredakan beberapa jenis penyakit tertentu.

Lantas, apa saja penyakit yang bisa diredakan dengan minum air rebusan daun salam?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sederet Manfaat dan Efek Samping Minum Air Rebusan Daun Salam


Daun salam bisa redakan penyakit apa saja?

Berikut beberapa manfaat rutin minum air rebusan daun salam setiap hari:

1. Kembung dan masalah usus

Air rebusan daun salam dapat membantu melancarkan sistem pencernaan dengan merangsang produksi enzim pencernaan yang memecah makanan menjadi molekul yang lebih kecil.

Dikutip dari Times of India (10/1/2025), air rebusan daun salam dapat mencegah kembung, gangguan pencernaan, dan perut kembung.

Selain itu, senyawa alami dalam daun salam juga dapat menenangkan lapisan lambung. Oleh karena itu, minuman ini bisa sangat membantu bagi individu yang memiliki masalah usus.

2. Pilek dan flu

Air rebusan daun salam kaya akan antioksidan dan vitamin C. Berkat kandungannya, air rebusan daun salam membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, antioksidan menetralkan radikal bebas dalam tubuh, mengurangi stres oksidatif dan peradangan.

Konsumsi air daun salam secara teratur dapat menurunkan risiko infeksi dan menjaga tubuh tetap kuat terhadap penyakit musiman seperti pilek dan flu.

Baca juga: 5 Kelompok Orang yang Perlu Menghindari Konsumsi Daun Salam, Siapa Saja?

3. Kadar gula darah tinggi 

Air daun salam dapat membantu mengatur kadar gula darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin. Manfaat ini juga telah dibuktikan oleh beberapa penelitian.

Efek ini sangat bermanfaat bagi penderita diabetes tipe 2 atau mereka yang berisiko mengembangkan kondisi tersebut atau pra-diabetes.

Minum air daun salam secara teratur dapat membantu menstabilkan kadar glukosa dan mendukung kesehatan metabolisme secara keseluruhan.

4. Kolesterol LDL tinggi

Daun salam mengandung senyawa seperti asam caffeic yang dapat memperkuat kapiler jantung, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan sirkulasi.

Minum air daun salam juga dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat atau low density lipoprotein (LDL), sehingga mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

Baca juga: Air Rebusan Bunga Mawar Bisa Mengatasi Penyakit Apa Saja?

5. Kram menstruasi

Air rebusan daun salam adalah obat alami untuk wanita yang mengalami kram menstruasi yang menyakitkan.

Air rebusan ini dapat melemaskan otot-otot rahim karena sifat anti-nflamasinya, sehingga mengurangi kram dan ketidaknyamanan.

Air daun salam hangat juga membantu meringankan kembung dan kelelahan selama menstruasi.

6. Risiko batu ginjal

Air daun salam adalah diuretik alami yang membantu mengeluarkan kelebihan cairan dan racun dari dalam tubuh.

Hal ini membuat ginjal tetap berfungsi dan mencegah perkembangan lebih lanjut dari batu di ginjal.

Bahkan mencegah infeksi saluran kemih dengan menjaga sistem saluran kemih tetap sehat dan bersih.

Baca juga: Manfaat Minum Air Rebusan Bunga Lawang, Bisa Redakan Penyakit Apa Saja?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi