KOMPAS.com - Sejumlah artikel kanal Tren pada Senin (17/3/2025) menarik minat pembaca.
Informasi tentang rumah warisan tak ditempati bisa diambil negara, menjadi artikel paling banyak dibaca sepanjang 24 jam terakhir.
Pembaca juga tertarik dengan artikel tentang poin-poin penting dalam revisi Undang-Undang TNI, hal yang perlu ditakutkan dalam RUU TNI, jadwal penukaran uang di sejumlah bank, sertasorotan media asing soal RUU TNI.
Berikut artikel terpopuler kanal Tren pada Senin.
Baca juga: Daftar 10 Kota Kuliner Terbaik di Dunia 2025 Versi Time Out, Ada Jakarta
Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antar Lembaga (PHAL) Kementerian ATR/BPN, Risdianto Prabowo Samodro mengatakan, rumah warisan yang tidak dimanfaatkan bisa menjadi obyek tanah terlantar.
Menurutnya, tanah dengan kategori tersebut bisa dikuasai oleh negara.
Simak selengkapnya dalam artikel berikut: Rumah Warisan Tak Ditempati Bisa Diambil Negara, Begini Penjelasan BPN.
2. Poin-poin penting dalam revisi UU TNIPemerintah bersama DPR saat ini sedang membahas revisi Undang-Undang TNI dan ditargetkan selesai pada Jumat (21/3/2025) sebelum masa reses.
Sejumlah pihak telah menyatakan kekhawatiran atau ketakutan akan dampak dari revisi UU TNI.
Simak selengkapnya dalam artikel berikut: Poin-poin Penting dalam Revisi UU TNI yang Perlu Dipahami Publik.
3. Apa yang perlu ditakutkan dalam RUU TNI?Beberapa pihak menilai, revisi UU TNI dikhawatirkan akan membangkitkan kembali dwifungsi ABRI.
Pasalnya, ada penambahan jumlah kementerian/lembaga yang bisa diisi oleh TNI aktif, dari 10 menjadi 16.
Tak hanya itu, revisi ini juga disebut berpeluang melemahkan fungsi TNI.
Simak selengkapnya dalam artikel berikut: Apa yang Perlu Ditakutkan dari Revisi UU TNI?
4. Jadwal penukaran uang di beberapa bankSejumlah bank milik negara dan swasta membuka layanan penukaran uang baru untuk keperluan Lebaran 2025.
Layanan penukaran uang di bank tersebut bisa menjadi alternatif bagi masyarakat yang ingin menukar uang baru selain melalui Bank Indonesia (BI).
Simak selengkapnya dalam artikel berikut: Jadwal dan Cara Tukar Uang Baru di BCA, BRI, BNI, dan Mandiri untuk Lebaran 2025.
5. Media asing soroti revisi UU TNISelain menyita perhatian publik, revisi UU TNI juga mendapat sorotan dari sejumlah media asing.
Beberapa di antaranya menilai, revisi UU TNI ini berpeluang menguatkan pengaruh militer terhadap negara.
Simak selengkapnya dalam artikel berikut: Media Asing Soroti Revisi UU TNI, Singgung Munculkan Kekhawatiran hingga Dwifungsi ABRI.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.