KOMPAS.com - Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran merupakan tanda kemenangan umat Islam usai menjalani ibadah puasa selama sebulan penuh di bulan Ramadhan.
Idul Fitri dirayakan dengan suka cita dan penuh kegembiraan.
Selain silaturahmi, momen Lebaran juga menjadi ajang untuk memberikan ucapan selamat (tahniah) untuk keluarga, saudara, sahabat, rekan, dan orang lainnya.
Dilansir dari laman Kemenag, sebenarnya anjuran untuk memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri tidak didasari dengan dalil yang kuat.
Namun demikian, ada sejumlah dalil yang dapat dijadikan dasar yang membahas mengenai keutamaan amalan ini (ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri.
Amalan ini di-qiyas-kan dengan anjuran bersyukur saat mendapatkan nikmat atau terhindar dari marabahaya seperti sujud syukur.
Baca juga: Kapan Libur Lebaran dan Cuti Bersama 2025 Dimulai? Berikut Jadwalnya
Demikian pula riwayat al-Bukhari dan Muslim tentang kisah pertaubatan Ka’ab bin Malik setelah beliau absen dari perang Tabuk.
Sahabat Rasul, Talhah bin Ubaidillah memberinya ucapan selamat begitu mendengar pertaubatnya diterima.
Ucapan selamat itu dilakukan dihadapan Nabi Muhammad SAW dan beliau tidak mengingkarinya.
Berikut contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri yang dapat disampaikan kepada keluarga, saudara, sahabat, bahkan pasangan baik secara lisan maupun melalui pesan teks.
Contoh ucapan selamat hari raya Idul Fitri
Tidak ada atauran baku mengenai redaksi ucapan selamat Idul Fitri. Beragam ucapan dibawah ini bisa digunakan untuk memberi ucapan selamat, di antaranya:
Ucapan formal- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga kita kembali ke fitrah yang suci.
- Taqabbalallahu minna wa minkum, shiyamana wa shiyamakum. Semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT.
- Di hari yang suci ini, mari kita saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi. Selamat Idul Fitri!.
- Semoga Idul Fitri ini membawa kebahagiaan, kedamaian, dan keberkahan bagi kita semua. Mohon maaf lahir dan batin.
- Hari kemenangan telah tiba, saatnya kembali suci dengan hati yang bersih. Selamat Lebaran!
Baca juga: Berlaku Mulai Hari Ini, Berikut Rincian Diskon Tarif Tol 20 Persen untuk Mudik Lebaran 2025
Ucapan untuk keluarga- Selamat Idul Fitri! Semoga keluarga kita selalu dalam lindungan Allah SWT dan penuh keberkahan.
- Di hari yang fitri ini, aku bersyukur memiliki keluarga yang penuh cinta. Mohon maaf lahir dan batin.
- Maafkan segala kesalahan yang pernah ada. Semoga Idul Fitri membawa kebahagiaan bagi keluarga kita.
- Lebaran kali ini mungkin tak bisa bertemu, tapi doa tulus selalu mengiringi. Selamat Idul Fitri untuk keluarga tercinta.
- Momen Lebaran adalah waktu yang tepat untuk menyatukan hati. Mohon maaf lahir dan batin, keluarga tersayang.
- Sahabat, jika ada salah kata dan perbuatan, aku mohon maaf. Selamat Idul Fitri!
- Tawa dan canda kita mungkin menyimpan luka yang tak disengaja. Di hari yang suci ini, aku memohon maaf dengan tulus.
- Semoga persahabatan kita semakin erat dan penuh keberkahan. Selamat Hari Raya Idul Fitri!
- Lebaran ini semoga membawa kebahagiaan dan kebaikan untuk kita semua. Maafkan segala salahku ya, sahabat.
- Walau raga berjauhan, silaturahmi tetap terjalin. Selamat Idul Fitri, sahabatku!
Baca juga: Daftar 36 Nomor Telepon Darurat Penting Saat Mudik Lebaran
Ucapan islami- Taqabbalallahu minna wa minkum, shiyamana wa shiyamakum. Semoga Allah menerima segala amal ibadah kita.
- Di hari yang penuh berkah ini, mari kita tingkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT.
- Semoga Allah mengampuni dosa kita dan melimpahkan rahmat-Nya. Selamat Idul Fitri.
- Idul Fitri bukan hanya tentang kemenangan, tapi juga tentang kembali kepada fitrah yang suci.
- Ya Allah, berkahilah hidup kami dan pertemukan kami kembali dengan Ramadan tahun depan. Selamat Idul Fitri.
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Semoga kita selalu diberikan keberkahan dalam pekerjaan dan kehidupan.
- Mohon maaf lahir dan batin. Semoga kebersamaan dan kerja sama kita semakin solid di masa depan.
- Di hari yang fitri ini, mari kita jalin silaturahmi dan saling memaafkan. Selamat Idul Fitri!.
- Semoga Lebaran ini membawa kebahagiaan dan semangat baru dalam bekerja. Selamat Idul Fitri, kolega!
- Momen Lebaran adalah saat terbaik untuk mempererat hubungan baik. Mohon maaf lahir dan batin.
Baca juga: Cara Tukar Uang di BCA Jabodebek untuk Lebaran 2025, Dibuka Hari Ini
Ucapan puitis dan indah- Seperti embun yang menyejukkan pagi, semoga Idul Fitri ini membawa kedamaian di hati. Selamat Lebaran.
- Tiada kata seindah doa, tiada hari sebaik Idul Fitri. Semoga kebahagiaan selalu menyertai kita.
- Laksana mentari menyinari pagi, mari kita buka lembaran baru dengan hati yang suci.
- Bulan Ramadan telah pergi, hari kemenangan kembali menyapa. Mari sambut dengan hati yang bersih.
- Sejuta maaf untuk segala kesalahan. Semoga Allah selalu membimbing langkah kita.
- Maaf kalau selama ini aku sering bikin kesal. Lebaran ini maafnya diskon besar-besaran ya!.
- Kalau ada salah kata atau utang yang belum lunas, mohon maaf lahir batin ya, tapi utangnya jangan lupa tetap bayar!
- Minal aidzin wal faidzin! Maaf ya kalau sering kepo, sering minta traktir, dan sering bikin ngakak!
- Lebaran ini mohon maaf kalau aku pernah salah, tapi jangan lupa traktiran opor ayamnya ya!
- Semoga Lebaran ini kantong nggak ikut puasa ya! Selamat Idul Fitri!
Baca juga: Mudik Lebaran 2025: Peran Vital Transportasi Maritim
Ucapan untuk pasangan- Di hari yang suci ini, aku mohon maaf atas segala kesalahanku. Semoga cinta kita semakin kuat dan diberkahi.
- Lebaran terasa lebih indah karena ada kamu. Selamat Idul Fitri, sayang.
- Hari kemenangan ini menjadi lebih spesial karena bisa berbagi kebahagiaan bersamamu.
- Semoga kita selalu diberi keberkahan dan cinta yang tulus. Selamat Lebaran.
- Mohon maaf jika selama ini aku belum menjadi pasangan yang sempurna. Selamat Idul Fitri, cinta.
- Selamat Idul Fitri 1445 H! Mohon maaf lahir dan batin.
- Hari kemenangan telah tiba, saatnya kembali suci. Selamat Lebaran!
- Mohon maaf atas segala kesalahan. Selamat Idul Fitri, semoga penuh berkah.
- Semoga kebahagiaan dan keberkahan selalu menyertai kita. Selamat Idul Fitri!
- Idul Fitri, momen terbaik untuk memulai kembali dengan hati yang bersih.
- Selamat Hari Raya Idul Fitri! Mari kita jaga silaturahmi dan saling memaafkan.
- Semoga Idul Fitri membawa kedamaian dan kebahagiaan di lingkungan kita.
- Hari kemenangan adalah waktu terbaik untuk mempererat kebersamaan. Mohon maaf lahir dan batin.
- Dengan segala kerendahan hati, saya memohon maaf atas segala khilaf. Selamat Idul Fitri!
- Idul Fitri adalah momen untuk berbagi dan menyebarkan kebaikan. Selamat Lebaran!
Baca juga: Kapan Lebaran 2025 Menurut Muhammadiyah, Pemerintah, dan Perkiraan BRIN?
Itulah 50 contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri yang bisa disampaikan kepada siapa saja baik melalui lisan ataupun tulisan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.