Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Tanda Penyakit Diabetes pada Pagi Hari | Apakah Kacamata untuk Mata Minus Harus Dipakai Setiap Hari?

Baca di App
Lihat Foto
Popuer Tren 25/4/2025
|
Editor: Resa Eka Ayu Sartika

KOMPAS.com - Beberapa artikel tentang kesehatan mendapatkan banyak perhatian pembaca kanal Tren Kompas.com sepanjang hari Jumat (25/4/2025).

Tanda-tanda penyakit tertentu menjadi artikel pilihan pembaca kanal Tren. Misalnya saja tanda penyakit diabetes yang kerap dirasakan pada pagi hari.

Artikel tentang tanda usus bermasalah juga banyak dibaca oleh pembaca Kompas.com.

Selain kedua artikel tersebut, masih ada beberapa artikel yang menjadi paling popular di kanal Tren Kompas.com sepanjang hari Jumat (25/4/2025). Berikut ulasan singkatnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Tanda penyakit diabetes yang dirasakan pada pagi hari

Tahukah Anda, penyakit diabetes kerap menyebabkan beberapa gejala yang muncul pada pagi hari. Hal ini disebut dengan dawn phenomenon atau fenomena fajar.

Fenomena ini terjadi karena tubuh memproduksi hormon yang meningkatkan kadar gula darah pada pagi hari.

Beberapa tanda yang mungkin muncul adalah sering buang air kecil hingga penglihatan kabur di pagi hari.

Bagaimana tanda-tanda tersebut terjadi?

Simak penjelasan lengkapnya di Tanda-Tanda Diabetes di Pagi Hari yang Sering Diabaikan, Kenali Sebelum Terlambat

2. Tanda usus bermasalah

Usus adalah salah satu organ penting bagi tubuh manusia. Bahkan, organ ini punya julukan sebagai "otak kedua" saking pentingnya.

Karena itu, menjaga usus tetap sehat penting dilakukan.

Jika usus bermasalah, tentu kita perlu segera mengatasinya agar fungsi tubuh tidak terganggu.

Namun, kerap kali saat usus bermasalah kita tidak menyadarinya.

Nah, simak penjelasan lengkapnya di Tanda-tanda Usus Bermasalah yang Jarang Disadari, Bisa Muncul di Kulit

3. Cara ganti alamat KTP

Banyak orang kerap kali pindah tempat tinggal untuk berbagai alasan. Misalnya saja, pindah tempat tinggal karena bekerja, sekolah, atau menikah.

Ketika berpindah tempat tinggal, tentu jadi merepotkan jika harus mengurus berbagai persoalan administrasi kependudukan di daerah asal.

Karena itu, mengurus pindah tempat tinggal atau menganti alamat di KTP perlu dilakukan.

Tapi, bagaimana ya caranya? Simak penjelasan lengkapnya di Cara Ganti Alamat KTP 2025 Gratis, Bisa Pindah Domisili Dalam atau Luar Kabupaten dan Kota

4. Mana lebih baik untuk mata minus, pakai kacamata setiap hari atau tidak?

Bagi penderita rabun jauh, menggunakan kacamata adalah keharusan untuk memudahkan aktivitas harian.

Tapi, penggunaan kacamata sering kali juga membuat area sekitar mata lelah karena bobotnya. Hal ini menimbulkan pertanyaan, bagi penderita mata minus apakah kacamata harus digunakan setiap hari?

Menjawab pertanyaan tersebut, dokter spesialis mata Doni Widyandana menganjurkan kacamata digunakan setiap hari. Hal ini untuk menghindari beberapa efek samping.

Baca penjelasan lengkap Doni di Pakai Kacamata Tiap Hari atau Lepas Pasang, Mana yang Lebih Baik untuk Mata Minus?

5. Wilayah berpotensi hujan pada 25-26 April 2025

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sejumlah wilayah di Indonesia akan mengalami hujan lebat pada Jumat (25/4/2025) dan Sabtu (26/4/2025).

Prakiraan ini berdasarkan munculnya dua bibit siklon tropis di dekat wilayah Indonesia.

Meski tidak secara langsung, tapi dampak berupa hujan lebat terjadi di sejumlah wilayah Indonesia. Mana saja?

Baca selengkapnya di BMKG Sebut Wilayah Ini Berpotensi Hujan Lebat pada 25-26 April 2025

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi